BOLASPORT.COM - Asosiasi bulu tangkis China mengumumkan tiga pelatih baru untuk tim nasionalnya. Termasuk, pelatih yang pernah bersitegang dengan Lin Dan.
Federasi bulu tangkis China (CBA) meresmikan tiga pelatih baru yang akan ditugaskan untuk memandu skuat utama mereka ke Olimpiade Tokyo 2020.
Seperti yang sudah dirumorkan sebelumnya, ada sosok pelatih dari negara asing yang mengisi jajaran kepelatihan tim bulu tangkis Chinia.
Mantan pelatih badminton nasional Korea Selatan, Kang Kyung-jin, diperkenalkan pada Kamis (5/9/2019) sebagai pelatih baru ganda putri.
Baca Juga: Timnas Futsal Indonesia Tekuk Taiwan pada Turnamen Mini di Jogja
Kang Kyung-jin pun menjadi pelatih asing pertama dalam sejarah bulu tangkis Negeri Tirai Bambu. Namun begitu, dia tidak sendiri.
Sebab, CBA juga memboyong kompatriot Kang Kyung-jin, Yoo Yong-sung, untuk membesut atlet-atlet andalannya.
Peraih dua medali perak Olimpiade (2000 dan 2004) itu akan mendapat tanggung jawab untuk membesut Li Jun Hui/Liu Yu Chen dkk. di sektor ganda putra.
Presiden CBA, Zhang Jun, mengharapkan dua pelatih asal Negeri Ginseng itu bisa menularkan ilmunya untuk membawa China kembali ke level tertinggi.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BWF, badzine.net |
Komentar