Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Serena Williams Tak Menyangka Bisa Tembus Final US Open Ke-10

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 6 September 2019 | 21:40 WIB
Serena Williams (Amerika Serikat) sukses menembus final US Open 2019 setelah memenangi laga semifinal yang digelar Kamis (5/9/2019)
TWITTER.COM/USOPEN
Serena Williams (Amerika Serikat) sukses menembus final US Open 2019 setelah memenangi laga semifinal yang digelar Kamis (5/9/2019)

BOLASPORT.COM - Eks petenis nomor satu dunia asal Amerika Serikat (AS), Serena Williams, mengaku tidak menyangka bisa menembus babak final US Open untuk kali kesepuluh sepanjang kariernya pada tahun ini.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Serena Williams akan bertemu petenis remaja Kanada, Bianca Andreescu, pada laga final US Open 2019.

Babak final akan berlangsung di Stadion Arthur Ashe, New York, AS, Sabtu (6/9/2019) waktu setempat.

Baca Juga: Hasil Chinese Taipei Open 2019 - Fajar/Rian Kalah, Ganda Putra Indonesia Tanpa Sisa

Pertemuan dengan Andreescu akan menjadi babak final ke-10 Williams pada turnamen Grand Slam di Negeri Paman Sam tersebut.

Williams pertama kali merengkuh trofi US Open pada tahun 1999 dan sejauh ini dia sudah mengoleksi enam trofi.

Petenis yang kini berusia 37 tahun tersebut mengaku tak menyangka bisa merangkai prestasi sedemikian rupa.

"Saya sama sekali tak percaya. Pada usia 17 tahun, saya mengira akan pensiun pada usia 28 atau 29, kemudian menikmati hidup. Mungkin, dulu saya akan mengira ini lelucon yang tak lucu," tutur Williams, dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.

Baca Juga: 6 Fakta Menarik Jelang Laga Final Tunggal Putri US Open 2019

Serena Williams akan menjadi juara tenis tunggal putri tertua pada sejarah Grand Slam andai bisa mengalahkan Bianca Andreescu.

Sebelumnya, pada tahun ini, dia juga menjadi finalis Wimbledon.

"Menurut saya, hebat sekali bisa mencapai babak final lebih sering daripada dugaan setelah saya menjadi ibu," ujar dia.

"Tidak mudah bagi saya untuk berkeluarga, lalu kembali ke lapangan. Saya cukup bangga, terutama mengingat usia saya tidak muda," ucap Williams lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Sky Sports
REKOMENDASI HARI INI

Kepada Media Italia, Erick Thohir Punya Target Ambisius: Timnas Indonesia Tembus 15 Besar Dunia Pada 2045

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X