Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Chinese Taipei Open 2019 - Lakoni 3 Gim, Shesar Pijak Semifinal

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 6 September 2019 | 20:01 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, bereaksi saat tampil pada partai ketiga perempat final Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2019 di Queen Elizabeth Stadium, Hong Kong, Jumat (22/3/2019).
BADMINTON INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, bereaksi saat tampil pada partai ketiga perempat final Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2019 di Queen Elizabeth Stadium, Hong Kong, Jumat (22/3/2019).

BOLASPORT.COM - Tiket ke babak semifinal turnamen Chinese Taipei Open 2019 berhasil diamankan pebulu tangkis tunggal putra nasional Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito.

Shesar Hiren Rhustavito mencapai putaran empat besar setelah memenangi laga tiga gim atas wakil Thailand, Tanongsak Saensomboonsuk.

Bertemu pada perempat final yang berlangsung di Taipei Arena, Taipei, Taiwan, Jumat (6/9/2019), Shesar menang dengan skor 26-24, 18-21, 21-11.

Baca Juga: Hasil Chinese Taipei Open 2019 - Kalah Rubber Gim, Tontowi/Winny Gagal ke Semifinal

Berkat hasil ini, Indonesia untuk sementara sudah memiliki tiga wakil pada semifinal Chinese Taipei Open 2019.

Sebelumnya, pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan pasangan ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja juga lolos ke putaran empat besar.

Jalannya pertandingan

Duel antara Shesar dan Saensomboonsuk berjalan ketat sejak perebutan poin-poin awal gim kesatu.

Kedua pemain bergantian mencetak poin untuk imbang dalam kedudukan 1-1 dan 2-2.

Shesar kemudian memimpin 4-2, tetapi Saensomboonsuk langsung merespons dengan memetik empat poin berikutnya secara beruntun.

Skor pun berubah menjadi 6-4 untuk keunggulan Saensomboonsuk.

Saat gim kesatu mencapai interval, Saensomboonsuk memimpin skor 11-7 atas Shesar.

Baca Juga: Valtteri Bottas: Dukungan Mercedes Membuat Saya Lebih Tenang

Selepas jeda, Shesar berusaha untuk bangkit.

Hasilnya, dia meraup lima poin beruntun untuk menyamakan skor menjadi 14-14.

Saensomboonsuk yang tak mau kehilangan kendali permainan lalu membalas dengan memetik dua poin berikutnya.

Akan tetapi, lagi-lagi Shesar mengejar.

Dua poin yang dia raih kembali menyamakan skor dengan Saensomboonsuk menjadi 16-16.

Setelah itu, pertarungan sengit pun kembali terjadi hingga laga gim kesatu harus diselesaikan melalui setting point.

Pada fase ini, Shesar dan Saensomboonsuk tercatat imbang dalam kedudukan 21-21, 22-22, 23-23, dan 24-24.

Namun, Shesar berhasil membuktikan bahwa permainan dia sedikit lebih baik dari Saensomboonsuk.

Shesar memenangi gim kesatu setelah meraup dua poin berikutnya.

Baca Juga: Alex Rins Akui Sempat Pesimistis Raih Kemenangan di Silverstone

Pada gim kedua, intensitas duel antara Shesar dan Saensomboonsuk sedikit menurun.

Meski begitu, mereka masih berulang kali berada dalam keadaan imbang.

Pada paruh pertama, Shesar dan Saensomboonsuk imbang dalam skor 1-1, 3-3, 7-7, dan 10-10.

Namun, seperti pada gim kesatu, Saensomboonsuk lebih dulu mencapai interval.

Dia unggul tipis 11-10 atas Shesar.

Baca Juga: 6 Fakta Menarik Jelang Laga Final Tunggal Putri US Open 2019

Seusai interval, Saensomboonsuk masih bisa menjaga keunggulan, tetapi Shesar terus menebar ancaman.

Shesar bahkan sempat berbalik memimpin skor 16-15 setelah memetik empat poin beruntun.

Akan tetapi, setelah bergantian mencetak poin hingga kedudukan imbang 18-18, performa Shesar kendur.

Saensomboonsuk pun memenangi gim kedua dengan margin tiga poin berkat tiga poin beruntun yang dia petik.

Baca Juga: US Open 2019 - Lanjutkan Sensasi, Bianca Andreescu Pijak Babak Final

Pada gim ketiga yang menjadi penentuan, Shesar bermain trengginas.

Dia unggul 2-0 sebelum kemudian memimpin skor 8-4.

Saensomboonsuk sempat menyamakan kedudukan menjadi 9-9 dan 10-10, tetapi kali ini Shesar mampu lebih dulu mencapai interval.

Saat mencapai jeda, Shesar unggul tipis 11-10.

Selepas jeda, Shesar langsung tancap gas.

Tanpa ampun, Shesar hanya sempat "memberi" satu poin kepada Saensomboonsuk.

Shesar memenangi gim ketiga dengan selisih 10 poin setelah memetik 7 poin beruntun dalam kedudukan 14-11.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Tournament Software
REKOMENDASI HARI INI

Gregoria dkk Siap-siap, Pelatih Baru Malaysia Sasar Kenaikan Level Tunggal Putri Negeri Jiran

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136