BOLASPORT.COM - Real Madrid dilaporkan tengah menyusun kembali rencana untuk mendatangkan gelandang tengah Ajax Amsterdam, Donny van de Beek.
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, telah menargetkan Paul Pogba sebagai target transfer pada musim panas 2019.
Namun negosiasi yang berjalan alot antara Real Madrid dan Manchester United, gagal membuahkan titik temu.
Manchester United bersikukuh mempertahankan Paul Pogba hingga membandrol sang pemain senilai 180 juta euro (sekitar Rp 2,8 triliun).
Baca Juga: Klopp Sempat Konsultasi Soal Van Dijk Sebelum Didaratkan ke Anfield
Hal tersebut membuat El Real terpaksa mundur dari perburuan Pogba.
Target alternatif kemudian muncul pada sosok gelandang tengah Ajax Amsterdam, Donny van de Beek.
Namun dikutip BolaSport.com dari Diario AS, Los Blancos memilih menunda untuk melakukan penandatanganan Donny van de Beek selama satu musim.
Hal tersebut diambil sebagai jalan tengah untuk memuluskan negosiasi dengan Ajax Amsterdam.
Baca Juga: Gelandang Leicester City Bicara Peluang Hengkang ke Manchester United
Di sisi lain, Madrid juga baru saja jor-joran belanja pemain hingga menghabiskan 300 juta euro pada bursa transfer musim panas ini.
Gelandang berusia 22 tahun itu juga telah memilih bertahan bareng Ajax mesti Madrid menjadi opsi menarik bagi dirinya.
Los Blancos dikabarkan bakal mencoba membuka kembali negosisasi dengan Ajax pada bursa transfer musim panas 2020 mendatang.
Apabila pada musim panas ini Ajax membanderol Van de Beek senilai 50 juta euro (sekitar Rp 780 miliar), diperkirakan nilainya akan berbeda pada musim panas 2020 nanti.
Penampilan Van de Beek pada musim 2018-2019 bareng Ajax tercatat impresif dengan torehan 17 gol dan 13 assist dari 57 laga di semua ajang kompetitif.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Dailymail.co.uk, Diario AS |
Komentar