BOLASPORT.COM - Striker anyar Real Madrid, Luka Jovic, kembali dihantam cedera usai membela Serbia dalam ajang Kualifikasi Piala Eropa 2020.
Nasib apes harus kembali dialami oleh penyerang baru Real Madrid, Luka Jovic.
Baru saja sembuh setelah mengalami cedera saat membela Real Madrid dalam ajang International Champions Cup 2019 melawan Atletico Madrid, untuk kedua kalinya Luka Jovic harus masuk ruang perawatan.
Baca Juga: Masih Balita Sudah Berkacamata, Apa Saja Penyebabnya
Cedera tersebut didapat ketika Serbia berhadapan dengan Portugal pada babak Kualifikasi Piala Eropa, Sabtu (7/9/2019).
Baca Juga: 3 Pilihan Marcos Rojo Jika Ingin Keluar dari Man United
Berstatus sebagai pemain pengganti, Jovic justru harus ditarik keluar lapangan ketika baru bermain selama 3 menit.
Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, penyerang 21 tahun itu dipastikan absen membela Serbia saat melawan Luksemburg, Selasa (10/9/2019).
Kepastian tersebut didapat melalui konfirmasi resmi Federasi Sepak Bola Serbia.
Belum diketahui cedera yang dialami Jovic itu harus membuatnya absen berapa lama.
Baca Juga: Gelandang Lazio Siap Patahkan Impian 3 Klub Besar Eropa
Kabar cedera tersebut jelas merugikan bagi Real Madrid.
Striker yang dibeli Real Madrid senilai 60 juta euro (sekitar) dari Eintrancht Frankfurt itu kembali menambah daftar panjang cedera tim.
El Real sebelumnya telah ditinggal oleh Eden Hazard, James Rodriguez, Isco, Marco Asensio Brahim Diaz yang harus menepi akibat cedera.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | dailymail.co.uk |
Komentar