Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi Korban Manuver Agresif, Hamilton Ingin Minta Penjelasan Leclerc

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 9 September 2019 | 16:04 WIB
Persaingan Lewis Hamilton (kiri) dan Charles Leclerc (kanan) saat balapan Formula 1 GP Italia 2019 di Sirkuit Monza, 8 Septermber 2019.
TWITTER.COM/F1
Persaingan Lewis Hamilton (kiri) dan Charles Leclerc (kanan) saat balapan Formula 1 GP Italia 2019 di Sirkuit Monza, 8 Septermber 2019.

BOLASPORT.COM - Lewis Hamilton geregetan dengan manuver Charles Leclerc saat mereka beradu cepat dalam balapan Formula 1 GP Italia 2019.

Balapan Formula 1 (F1) GP Italia 2019 di Sirkuit Monza, Minggu (8/9/2019), berakhir dengan kemenangan bagi tim tuan rumah, Ferrari, melalui pembalapnya, Charles Leclerc.

Charles Leclerc memenangi balapan F1 GP Italia setelah sanggup menahan duo Mercedes, Valtteri Bottas dan Lewis Hamilton, yang secara berurutan finis di belakangnya.

Salah satu insiden yang menjadi sorotan adalah duel yang dilakoni Charles Leclerc dengan Lewis Hamilton di chicane (tikungan zig-zag) kedua Monza, atau Roggia.

Baca Juga: 5 Pencapaian Rafael Nadal Usai Jadi Juara Grand Slam US Open 2019

Saat itu, Leclerc sengaja mengerem secara terlambat saat akan memasuki tikungan kiri untuk menahan Hamilton yang berada di samping kanannya.

Namun, Leclerc tidak memberikan ruang yang cukup bagi Hamilton untuk lewat sehingga sang juara bertahan harus keluar dari trek demi menghindari benturan.

Race Steward tidak memberikan hukuman kepada Leclerc. Mereka hanya memberikan peringatan keras lewat bendera hitam-putih.

"Mungkin para steward bangun di tempat yang berbeda pagi ini," sindir Hamilton soal keputusan Steward, seperti dilansir BolaSport.com dari The Guardian.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Tidak Terima Cuma Jadi Petarung Ranking 2 di UFC

Hamilton berpendapat bahwa Leclerc seharusnya mendapat penalti. Dia memberi contoh saat Max Verstappen mendapat penalti lima detik akibat manuver serupa di Monza tahun lalu.

"Kami hanya terus menerus meminta konsistensi," kata Hamilton.

"Ada peraturan yang diberlakukan dan kemudian tidak dipatuhi hari ini. Mereka memakai konsekuensi berbeda untuk peraturan saat ini. Saya tidak tahu kenapa itu terjadi."

                      

                                                                                                                                                                                                                                                                                           

Baca Juga: Audisi Bulu Tangkis Dilarang KPAI, Ini Tanggapan Djarum Foundation soal Ide Ubah Nama Sponsor

Di sisi lain, Charles Leclerc menilai bahwa dia telah memberi cukup ruang untuk Lewis Hamilton.

Dia juga menganggap bahwa manuvernya masih dalam batas wajar mengingat overtake agresif Verstappen kepadanya di GP Austria kemarin juga lolos dari hukuman.

Lewis Hamilton mengaku juga akan mengubah pandangannya soal batas-batas yang dapat diterima dalam balapan. Meski begitu, dia tetap menaruh respek kepada Leclerc.

"Mungkin kami bisa membicarakannya secara pribadi, tetapi tidak ada masalah besar, dan kami akan terus bersaing secara sehat," tutur Hamilton.

"Saya menantikan lebih banyak balapan bersama dia," tandasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : theguardian.com
REKOMENDASI HARI INI

Jadwal Timnas Indonesia di Fase Grup ASEAN Cup 2024 - Waktunya Bungkam Publik Vietnam Lagi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X