BOLASPORT.COM - Gelandang timnas Belgia, Kevin De Bruyne, menggila dalam laga Grup I Kualifikasi Euro 2020 melawan timnas Skotlandia di Stadion Hampden Park, Glasgow, Senin (9/9/2019) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.
Berkunjung ke markas timnas Skotlandia, timnas Belgia tampil superior.
Belgia unggul 1-0 pada menit ke-9 melalui Romelu Lukaku.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Ramalkan Masa Depan Pemain Termahal Ke-4 AC Milan
Menerima umpan matang Kevin De Bruyne, Lukaku dengan tenang melepaskan tendangan datar kaki kiri dari dalam kotak penalti.
Pasukan Roberto Martinez memimpin 2-0 pada menit ke-24.
Memanfaatkan umpan silang Kevin De Bruyne, Thomas Vermaelen dengan cekatan mencocor bola di mulut gawang Skotlandia.
Timnas Belgia kembali menciptakan gol untuk unggul 3-0 pada menit ke-32.
Kevin De Bruyne mengirimkan crossing apik dari sepak pojok yang dimaksimalkan dengan sempurna oleh Toby Alderweireld via sundulan.
Skor 3-0 untuk timnas Belgia bertahan sampai turun minum.
Baca Juga: VIDEO - 3 Umpan Kelas Dunia Kevin De Bruyne Bawa Belgia Pesta Gol
Kehebatan Kevin De Bruyne mengukir tiga assist pada babak pertama membuat dirinya mendapat julukan unik.
"Tiga assist dari pesulap Belgia hanya dalam waktu 23 menit," tulis akun Twitter Squawka News.
???? @DeBruyneKev is the Devil of the Match against @scotlandNT ????????#SCOBEL #EURO2020 #COMEONBELGIUM ???????? pic.twitter.com/k0Yqtw8Hrf
— Belgian Red Devils (@BelRedDevils) September 9, 2019
Pada babak kedua, timnas Belgia masih bisa menambah satu gol.
Kali ini, Kevin De Bruyne yang menyarangkan gol ke gawang timnas Skotlandia, tepatnya pada menit ke-82.
Mendapat sodoran bola dari Romelu Lukaku, De Bruyne dengan paten meluncurkan sepakan keras kaki kanan dari dalam kotak penalti.
Skor 4-0 untuk Belgia tetap tidak berubah hingga wasit asal Polandia, Pawel Gil, meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.
???????? Belgium - with 6 wins in 6 - top Group I ????#EURO2020 pic.twitter.com/rIw4TY9c51
— UEFA EURO 2020 (@UEFAEURO) September 9, 2019
Hasil ini memantapkan Belgia di puncak klasemen Grup I Kualifikasi Piala Eropa 2020 dengan 18 poin.
Belgia unggul tiga poin dari pesaing terdekat, timnas Rusia.
Baca Juga: Terungkap, Alasan Scott McTominay Dampingi Lionel Messi dalam Cover PES 2020
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | twitter.com/SquawkaNews |
Komentar