BOLASPORT.COM - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, seolah telah memberi restu kepada gelandang tengah Manchester United, Paul Pogba, untuk bergabung dengan timnya.
Real Madrid telah menargetkan Paul Pogba sebagai ke dalam daftar belanja mereka untuk didatangkan pada bursa transfer musim panas ini.
Namun keengganan Manchester United untuk melepas Paul Pogba menjadi kendala utama Real Madrid.
Banderol senilai 180 juta euro (sekitar Rp 2,78 triliun) menjadi batu sandungan besar El Real untuk mendatangkan gelandang tengah asal Prancis tersebut.
Baca Juga: Ini Gaji Pemain Terendah di Liga Italia, Cristiano Ronaldo Bisa Bayari Selama 1.550 Tahun!
Meski Madrid gagal mendatangkan Pogba pada musim panas ini, kapten mereka, Sergio Ramos, menanggapi kegagalan tersebut dengan positif.
Sergio Ramos telah mengungkapkan bahwa klub secara terbuka bakal menerima kedatangan Pogba cepat atau lambat.
"Saya pikir Real Madrid selalu terbuka untuk pemain berkualitas seperti Pogba," kata Ramos dikutip BolaSport.com dari The Express.
"Bagi saya, Pogba adalah satu dari sekian banyak pemain hebat lainnya."
Baca Juga: Giampaolo di AC Milan: Ubah Taktik Demi Piatek, Bingung dengan Suso
"Dia berbeda dan telah menunjukkan kualitasnya bersama Juventus dan kini d Manchester United."
"Saya rasa dia membawa kesimbangan di dalam sebuah tim dan Pogba adalah seorang bertipe menyerang dan bertubuh atletis," ujar Ramos menambahkan.
Keterkaitan Pogba dengan Madrid telah berlangsung sejak bursa transfer musim panas ini.
Keinginannya untuk hengkang dan komentarnya akan Real Madrid menjadi pemicunya.
Baca Juga: Kekecewaaan Terbesar Arsene Wenger: Gagal Gaet Lionel Messi
Di sisi lain, pelatih Los Blancos, Zinedine Zidane juga telah mengakui kegagumannya pada gelandang berusia 26 tahun itu.
Manchester United pun dikabarkan belum menyerah untuk meyakinkan Pogba agar bertahan yang kontraknya tersisa satu tahun lagi.
Wakil CEO Man United, Ed Woodward, telah melakukan kontak dengan agen Pogba, Mino Raiola, terkait kontrak baru sang pemain.
Baca Juga: The Rock Siap Kabulkan Permintaan soal Sabuk 'Abal-abal' di UFC 244
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | The Express |
Komentar