BOLASPORT.COM - Bos Yamaha, Lin Jarvis, memberi komentar terkait masa depan pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi.
Menjelang digelarnya MotoGP San Marino 2019, sosok pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, kembali menjadi sorotan.
Setelah menunjukkan peningkatan dalam tiga seri MotoGP terakhir, para fans dan pengamat menantikan kejutan The Doctor di Sirkuit Misano.
Sirkuit Misano sendiri terasa seperti "rumah" bagi Rossi mengingat dirinya lahir di Tavullia yang hanya berjarak beberapa kilometer dari sirkuit tersebut.
Rossi dijagokan akan kembali naik podium untuk pertama kalinya sejak terakhir kali melakukannya pada MotoGP Americas tahun ini.
Jika Rossi mampu meraih hasil baik pada MotoGP San Marino yang dihelat pada akhir pekan ini, bukan tidak mungkin masa depannya juga akan berubah.
Selama ini Rossi santer dikaitkan dengan isu pensiun, mengingat dirinya sudah mencapai usia kepala empat.
Hal ini tentu berpengaruh banyak pada menurunnya grafik penampilan The Doctor.
Terakhir kali peraih tujuh gelar juara dunia MotoGP ini memenangi balapan adalah pada MotoGP Belanda 2017.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Paddock-GP |
Komentar