BOLASPORT.COM - Juventus akan menghadapi tuan rumah Fiorentina pada pekan ketiga Liga Italia Serie A, Sabtu (14/9/2019) di Stadion Artemio Franchi, Florence.
Sudah mengantungi 2 kemenangan dalam 2 laga pertama, Juventus pastinya berharap bisa melanjutkan tren meraih poin penuh di Liga Italia 2019-2020.
Sebelum bertemu Fiorentina, Juventus berhasil mengalahkan Parma dengan skor 1-0 dan Napoli 4-3.
Fiorentina sendiri ingin bangkit setelah selalu mengalami kekalahan dalam 2 pertandingan pertama musim ini.
Berturut-turut Fiorentina takluk 3-4 di tangan Napoli dan 1-2 dari Genoa.
Bintang veteran Franck Ribery dijagokan kali ini akan menjadi starter di Fiorentina.
Namun, harapan Fiorentina bukan hanya eks bintang timnas Prancis dan Bayern Muenchen itu.
Fiorentina juga masih memiliki Federico Chiesa, yang dalam 3 musim terakhir berkembang menjadi pemain nomor satu La Viola.
Baca Juga: Daripada Melatih Pemain Muda, Lebih Baik Melatih Cristiano Ronaldo
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Whoscored |
Komentar