BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra nasional Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, tidak mau terbebani dengan status juara bertahan yang dia sandang pada turnamen China Open 2019.
Anthony Sinisuka Ginting mengawali kiprahnya pada China Open 2019 dengan meraih kemenangan di lapangan 1 Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Changzhou, China, Rabu (18/9/2019).
Juara bertahan China Open itu mengalahkan pemain Jepang, Kenta Nishimoto, melalui rubber game yang berakhir dengan skor 21-14, 19-21, 21-13.
Atas kemenangan ini, Anthony menyusul langkah dua pemain tunggal putra Indonesia lainnya yakni Shesar Hiren Rhustavito dan Tommy Sugiarto.
Baik Shesar maupun Tommy sudah lebih dulu lolos ke babak kedua karena menjalani pertandingan babak kesatu pada hari pertama turnamen, Selasa (17/9/2019).
Anthony bermain cukup baik pada gim pertama babak kesatu China Open 2019.
Walaupun sempat tertinggal 1-5, dia mampu mengejar dan menyamakan kedudukan.
Pemain kelahiran Cimahi, Jawa Barat, ini, juga tertinggal pada awal gim kedua.
Akan tetapi ia mampu mengambil kontrol permainan dan menghambat Nishimoto.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | badmintonindonesia.org |
Komentar