BOLASPORT.COM - Satu gol cantik disumbangkan oleh pemain muda Arsenal, Bukayo Saka, dalam kemenangan telak timnya atas Eintracht Frankfurt pada laga Liga Europa 2019-2020.
Setelah hanya mampu finis di urutan lima klasemen akhir Liga Inggris pada musim 2018-2019, Arsenal mesti berkompetisi di Liga Europa pada musim 2019-2020.
Arsenal sukses mengawali kiprah mereka di Liga Europa dengan kemenangan.
Arsenal mampu meraih kemenangan telak 3-0 atas Eintracht Frankfurt di Stadion Frankfurt, Kamis (19/9/2019) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.
Baca Juga: Hasil Liga Europa - Lawan 10 Pemain, Arsenal Menang Telak atas Frankfurt
Bertindak sebagai tamu, Arsenal lebih banyak menurunkan pemain lapis dua kala menghadapi Eintracht Frankfurt di laga Grup F Liga Europa.
Anak-anak asuh Unai Emery mengawali pesta gol ke gawang Frankfurt pada menit ke-38 melalui sontekan kaki kanan Joe Willock.
Joe Willock yang bermain sebagai gelandang tengah merangsek ke dalam kotak penalti lalu melepaskan tendangan kaki kanan yang sempat membentur kaki Makoto Hasebe dan mistar gawang.
Keunggulan The Gunners bertahan hingga turun minum. Mereka baru bisa menambah keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-85.
Baca Juga: Kalah dari Napoli di Liga Champions , Liverpool Diminta Tak Usah Panik
Dilansir BolaSport.com dari Twitter, pencetak gol kedua tim asuhan Unai Emery adalah Bukayo Saka yang merupakan pemain debutan.
Bukayo Saka mencatatkan namanya ke papan skor lewat sebuah gol cantik dari luar kotak penalti melalui kaki kirinya.
Bukayo Saka has more #European goals involvements this season than Ronaldo, #Messi, Neymar, Mbappe, Hazard, Mane, Salah, Firmino, Sterling, Aguero, Rashford, Martial, Eriksen, Son, Lewandowski and Reus combined pic.twitter.com/3Nh3IvL9jE
— Genuine Manh (@KcGoodMan_) September 19, 2019
Gol berawal dari serangan balik Arsenal yang digalang oleh Nicolas Pepe di sisi kiri pertahanan Frankfurt.
Nicolas Pepe yang bergerak dari sisi kiri pertahanan melepaskan umpan kepada Bukayo Saka.
Baca Juga: Kesaktian Zidane Luntur pada Periode Kedua Kepelatihannya di Real Madrid
Dengan sekali sentuh, pemain berusia 18 tahun tersebut melepaskan sepakan lengkung melalui kaki kirinya dari luar kotak penalti tanpa bisa dijangkau oleh kiper Frankfurt, Kevin Trapp.
Kevin Trapp yang berusaha melompat gagal menjinakkan bola yang deras mengarah ke gawangnya.
Pierrer-Emerick Aubameyang menutup pesta gol The Gunners pada menit ke-87 setelah memanfaatkan umpan terobosan Saka.
Berikut ini video sepakan lengkung Saka yang membuat Trapp tak berkutik:
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : |
Komentar