BOLASPORT.COM - Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois, gagal melanjutkan warisan besar Keylor Navas sebagai pilihan utama di klub tersebut.
Real Madrid resmi melepas Keylor Navas ke Paris Saint-Germain mulai musim 2019-2020.
Navas meninggalkan klub tersebut dengan catatan yang susah ditandingi kiper lain.
Selama lima musim membela Real Madrid, Navas membukukan rata-rata kebobolan sebesar 0,59 gol per pertandingan.
Catatan tersebut bahkan jauh lebih baik dari milik kiper legendaris klub tersebut, Iker Casillas.
Baca Juga: AC Milan Vs Inter Milan - Rekor Bagus Antonio Conte Lawan Rossoneri
Casillas membukukan rata-rata kebobolan 1,03 gol.
Sementara Courtois tertinggal jauh dari dua seniornya tersebut.
Dilansir BolaSport.com dari Diario AS, Courtois punya catatan rata-rata kebobolan sebesar 1,42 gol per pertandingan.
Performa Courtois sejak datang pada awal musim lalu memang belum bisa diandalkan.
Baca Juga: Bukan Mourinho, Real Madrid Pilih Incar Pelatih Muda Jika Pecat Zidane
Courtois bahkan jarang membukukan clean-sheet untuk tim berjuluk Los Blancos tersebut.
Clean-sheet terakhir Courtois bahkan terjadi pada Februari tahun ini.
Performa Courtois membuat Real Madrid mendapat sorotan karena mereka dianggap melakukan kesalahan saat membiarkan Navas pergi.
View this post on InstagramJadwal pekan ke-4 Liga Italia 2019-2020. . #ligaitalia #seriea #gridnetwork
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | as.com |
Komentar