Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Lengkap Liga Italia - Juventus Menang, AC Milan Tumbang, Inter Sempurna

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Minggu, 22 September 2019 | 04:00 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo (kedua dari kanan), merayakan gol yang dicetak ke gawang Hellas Verona dalam laga Liga Italia di Allianz Stadium, Sabtu (21/9/2019).
TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo (kedua dari kanan), merayakan gol yang dicetak ke gawang Hellas Verona dalam laga Liga Italia di Allianz Stadium, Sabtu (21/9/2019).

BOLASPORT.COM - Juventus dan Inter Milan sama-sama meraih kemenangan di Liga Italia dengan AC Milan harus rela kalah dari rival sekota.

Giornata keempat Liga Italia musim 2019-2020 dibuka dengan laga antara Cagliari kontra Genoa, Sabtu (22/9/2019).

Pada laga ini Cagliari sebagai tuan rumah menang dengan skor 3-1 berkat gol-gol Giovanni Simeone, Cristian Zapata (BD), dan Joao Pedro.

Kemudian disusul oleh kemenangan 1-0 Brescia saat bertandang ke Udinese.

Dua laga besar kemudian tersaji pada Sabtu malam waktu Italia.

Juventus yang baru ditahan imbang Atletico Madrid di Liga Champions menjamu Hellas Verona di Turin.

Sempat tertinggal akibat gol Migeul Veloso, Juventus membalikkan keadaan dan menang dengan skor 2-1.

Gol dari Aaron Ramsey dan eksekusi penalti Cristiano Ronaldo memastikan Si Nyonya Tua meraih tiga poin penuh.

Baca Juga: Hasil Derby della Madonnina, Inter Kalahkan AC Milan dan Jadi Sempurna

Laga kemudian berlanjut ke partai besar lain, Derby della Madonnina alias Derbi Kota Milan.

Kedua tim punya tren positif dengan AC Milan menang dalam dua laga terakhir.

Sedang Inter memasuki laga ini sebagai satu-satunya tim yang selalu menang dalam tiga laga awal.

Pada laga bertajuk Derby della Madonnina, Inter berhasil mengalahkan AC Milan dengan skor 2-0 lewat gol Marcelo Brozovic dan Romelu Lukaku.

Ini jadi kekalahan kedua AC Milan musim ini selain kontra Udinese dan kini berada di pos kesembilan klasemen dengan enam angka.

Sedangkan Inter Milan jadi satu-satunya tim yang masih sempurna, empat kemenangan dalam empat laga.

Dengan koleksi 12 poin, mereka memuncaki klasemen unggul dua angka dari Juventus di tempat kedua.

Hasil lengkap Liga Italia Serie A giornata keempat:

Cagliari 3-1 Genoa (Giovanni Simeone 46', Cristian Zapata (BD) 84', Joao Pedro 87': Christian Kouame 83')

Udinese 0-1 Brescia (Romulo 57')

Juventus 2-1 Hellas Verona (Aaron Ramsey 31', Cristiano Ronaldo 49'; Miguel Veloso 20')

AC Milan 0-2 Inter Milan (Marcelo Brozovic 49', Romelu Lukaku 78')

Minggu (22/9/2019)

  • Sassuolo Vs SPAL
  • Sampdoria Vs Torino
  • Lecce Vs Napoli
  • Bologna Vs AS Roma
  • Atalanta Vs Fiorentina
  • Lazio Vs Parma

Baca Juga: Moncer di Liga Belanda, Striker Buangan Arsenal Dibidik Liverpool

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Exco PSSI memberikan alasan mengapa mempertahankan Simon McMenemy #SimonMcMenemy #TimnasIndonesia #PSSI #BanggaSepakBolaKita

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Thoriq Az Zuhri Yunus
Sumber : Serie A
REKOMENDASI HARI INI

Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Man City dan Arsenal Ternoda, Liverpool Selamat dari Neraka

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Mallorca
12
19
6
Athletic Club
11
18
7
Real Betis
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X