BOLASPORT.COM - Anthony Sinisuka Ginting dan Kento Momota menunjukkan sikap saling menghormati meski melakoni duel sengit dalam final China Open 2019.
Final China Open 2019 pada nomor tunggal putra berlangsung seru. Juara bertahan, Anthony Sinisuka Ginting, kembali menghadapi raja bulu tangkis, Kento Momota.
Hasil ulangan final China Open di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, China, Minggu (22/9/2019), itu pun baru diketahui setelah laga ketat selama 1,5 jam lebih.
Momota pada akhirnya keluar sebagai juara China Open 2019 setelah mengalahkan ginting dalam pertandingan tiga gim dengan skor 21-19, 17-21, 19-21.
Anthony bukannya tidak menunjukkan daya juang dalam pertemuan ke-13 dengan Momota. Berkali-kali dia bangkit untuk memperkecil ketertinggalan poin yang jauh.
Termasuk saat ketinggalan 15-19 pada gim pamungkas. Tunggal putra kelahiran Cimahi, Jawa Barat, itu berusaha keras hingga harus mendapat perawatan.
Anthony sukses menyamakan skor menjadi 19-19 dan membuka harapan untuk menang. Namun, Momota dapat merebut dua poin beruntun untuk mengunci titel juara.
Momota meluapkan emosinya dengan menjatuhkan diri dan berteriak. Sementara Anthony melempar raket ke udara, kecewa dengan hilangnya peluang yang ada di depan mata.
Baca Juga: Hasil Final China Open 2019 - Kalah dari Kento Momota, Anthony Ginting Jadi 'Runner-up'
Meski bersaing sengit dalam pertandingan, Anthony dan Momota tetap menunjukkan sikap respek terhadap satu sama lain seusai pertandingan.
Selepas selebrasi singkat tersebut, Momota menghampiri Anthony dan mengajak berjabat tangan. Keduanya kemudian bertukar kaus sebagai bentuk rasa hormat.
Sayaaangg sekaalii Ginting kalah 19-21 di game 3! Next time better for Ginting! Congrats Ginting Runner Up at Victor China Open 2019! @TVRINasional #tvrinasional #chinaopen2019 #tvrirumahbulutangkis pic.twitter.com/nXinYS7nWb
— YUNI KARTIKA (@YuniKartika73) September 22, 2019
Waw momota minta tukeran baju. momen haru baru kali ini ngeliat pemain badminton tukeran baju..
— Renfadil (@Renfadil1) September 22, 2019
Dan untuk Ginting tetep semangat, dan terus berusaha pic.twitter.com/PSvvydno8m
Bagi Anthony, kekalahan ini membuatnya belum dapat meraih satupun gelar dalam kalender turnamen BWF 2019. Dia selalu takluk dalam tiga partai final yang dilakoni tahun ini.
Adapun bagi Momota ini menjadi titel juara keempat pada turnamen World Tour sepanjang tahun 2019.
Sebelumnya sang pebulu tangkis nomor satu dunia memenangi German Open (3/3/2019), All England (10/3/2019), dan Singapore Open (14/4/2019).
Baca Juga: Jakarta Tuan Rumah Formula E, Rio Haryanto dan Sean Gelael Perlu 'SIM' untuk Tampil
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BWF |
Komentar