BOLASPORT.COM - Pelatih Madura United, Rasiman, menjelaskan pihaknya siap memperbaiki mental pemain pasca dikalahkan Borneo FC 1-2 pada pekan ke-19 Liga 1 2019.
Madura United baru saja mengalami hasil kurang memuaskan saat menjalani laga tandang ke markas Borneo FC tepatnya di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, pada Rabu (18/9/2019).
Tim asuhan Rasiman tersebut mengalami kekalahan tipis 1-2 dari tim berjulukan Pesut Etam namun posisinya tetap aman di peringkat tiga klasemen sementara Liga 1 2019 dengan 31 poin.
Satu-satunya gol Madura United disumbangkan oleh Alberto Goncalves da Costa menit ketujuh.
Adapun dua gol dari Borneo FC dicetak oleh Muhammad Sihran Amrullah menit ke-76 dan Lerby Eliandri menit ke-90+4.
Baca Juga: Minim Peluang, Bhayangkara FC Vs Borneo FC Imbang di Babak Pertama
Menanggapi hasil ini, Rasiman mengatakan siap memperbaiki mental para anak asuhnya sebelum laga melawan Persela Lamongan, Selasa (24/9/2019).
Dilansir BolaSport.com dari laman Kompas, Senin (23/9/2019), momen kekalahan dari Borneo FC membuat pemain sangat terpukul secara mental.
Rasiman menjelaskan recovery pemainnya sedikit kurang setelah mereka menghadapi Borneo FC.
"Kami harus regrup lagi. Kami kondisi secara mental kurang baik karena itu kami harus regrup," ujar Rasiman.
Baca Juga: Asep Berlian Jelaskan soal VAR di HP saat Madura United Vs Borneo FC
"Kemarin kami setelah perjalanan tidak langsung recovery. Dalam kondisi susah kami harus bersama," ucap Rasiman.
Setelah mendapat waktu istirahat, Madura United kembali berlatih di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Minggu (22/9/2019).
Latihan ini diharapkan bisa memupuk lagi rasa optimistis pemain menghadapi laga ke depan.
"Biasanya, kalau pemain sudah dapat waktu istirahat dan kembali ke lapangan, dia akan lupa. Tapi, kami juga harus pastikan bahwa tim sudah kembali. Kita senang bersama, susah bersama," ujar Rasiman.
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar