BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri India, Pusarla Venkata Sindhu, ditinggal pelatihnya, Kim Ji-hyun (Korea Selatan) yang memilih mundur karena alasan pribadi.
Dengan waktu kurang dari setahun menuju kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020, Kim memutuskan mundur sebagai pelatih tunggal putri India untuk merawat suaminya yang tengah sakit di Selandia Baru.
Setelah resmi ditarik oleh Asosiasi Bulutangkis India (BAI) awal tahun ini, Kim Ji-hyun memiliki peran penting dalam membimbing PV Sindhu meraih medali emas pada Kejuaraan Dunia 2019 di Basel, Swiss.
Namun, perempuan berusia 45 tahun itu harus segera ke Selandia Baru untuk berada di samping suaminya Ritchie Marr yang menderita stroke sekitar dua minggu yang lalu.
"Memang benar, Kim telah mengundurkan diri karena suaminya kurang sehat. Suami Kim menderita semacam stroke neuro selama Kejuaraan Dunia. Jadi, kim bergegas kembali," kata pelatih kepala tim bulu tangkis India, Pullela Gopichand dilansir BolaSport.com dari Firstpost.
"Dia perlu merawatnya karena suaminya membutuhkan waktu sekitar 4 hingga 6 bulan untuk pulih," ucap Gopichand.
Kim memiliki hubungan yang baik dengan Sindhu. Sindhu kerap mengakui peran pelatih asal Korea tersebutnya dalam kesuksesannya dalam meraih keping medali emas pada Kejuaraan Dunia 2019.
Kim adalah pelatih asing ketiga India yang mengundurkan diri tanpa menyelesaikan masa kontraknya.
Baca Juga: Jonatan Christie Ingin Samai Pencapaian pada Korea Open Tahun Lalu
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Firstpost.com |
Komentar