BOLASPORT.COM - Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, memiliki kans untuk mengungguli catatan yang dibuat oleh legenda Formula 1 (F1), Michael Schumacher, di 4 kategori utama.
Walaupun predikat pembalap terbaik sepanjang sejarah F1 mungkin masih akan mengundang perdebatan, namun nama Michael Schumacher jelas tidak bisa diabaikan begitu saja.
Pembalap yang mencapai masa kejayaan bersama dengan Ferrari ini merupakan salah satu pembalap yang paling sukses sepanjang sejarah digelarnya ajang balap jet darat.
Walaupun Schumacher telah mengakhiri kariernya pada musim 2012, namun beberapa rekor yang ditorehkannya masih sulit untuk dipecahkan oleh pembalap lain.
Namun, dengan dominasi yang sangat kentara dari Lewis Hamilton dalam beberapa musim terakhir, pembalap asal Inggris ini berpeluang melampaui catatan yang dibuat oleh ayah dari Mick Schumacher tersebut.
Sejak ikut berkompetisi di kelas F1 pada musim 2007, Hamilton telah menunjukkan kualitasnya sebagai salah satu pembalap terbaik sepanjang masa.
Pembalap berusia 34 tahun ini mampu terus tampil konsisten dan kini sedang mengalami masa jayanya bersama dengan tim Mercedes.
Baca Juga: Borneo FC Usung Misi Balas Dendam Saat Jamu Persija Jakarta
Hamilton pun berada dalam ambang pemecahan rekor milik Schumacher, mengingat dirinya masih memiliki karier membalap yang cukup panjang.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | speedweek.com |
Komentar