Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Lengkap Final Korea Open 2019 - Termasuk Indonesia, Gelar Juara Tersebar Rata ke 5 Negara

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 29 September 2019 | 15:35 WIB
Dari kiri ke kanan, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berdiri di podium Korea Open 2019 di Incheon Airport Skydome, Minggu (29/9/2019).
BADMINTON INDONESIA
Dari kiri ke kanan, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berdiri di podium Korea Open 2019 di Incheon Airport Skydome, Minggu (29/9/2019).

BOLASPORT.COM - Turnamen Korea Open 2019 tuntas digelar di Incheon Airport Skydome, Incheon, Korea Selatan, pada hari ini, Minggu (29/9/2019).

Lima negara, termasuk Indonesia, berhasil meraih titel kampiun dari turnamen BWF World Tour Super 500 ini.

Dengan begitu, lima gelar juara dipastikan tersebar rata ke Indonesia, China, Jepang, Thailand, dan tuan rumah Korea Selatan.

Baca Juga: Hasil Final Korea Open 2019 - Wakil Thailand Raih Gelar Usai Kalahkan Zheng/Huang

Pasangan Kim So-yeong/Kong Hee-yong menjadi yang pertama naik ke podium kampiun Korea Open 2019.

Duet yang menjadi unggulan kedelapan turnamen ini keluar sebagai juara setelah memenangi derbi Negeri Ginseng kontra senior mereka, Lee So-hee/Shin Seung-chan.

Kim/Kong mengatasi Lee/Shin dalam pertarungan tiga gim berdurasi 1 jam 19 menit.

Selain merevisi catatan pertemuan dengan Lee/Shin menjadi imbang 1-1, kemenangan itu sekaligus menambah koleksi gelar juara Kim/Kong pada tahun ini.

Berdasarkan catatan BolaSport.com, Kim/Kong kini sudah meraih empat titel BWF World Tour 2019.

Sebelumnya, Kim/Kong menjuarai Japan Open 2019, New Zealand Open 2019, dan Spain Masters 2019.

Setelah Kim/Kong, giliran wakil Indonesa, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, yang naik ke podium kampiun.

Pasangan ganda putra yang kerap disebut FajRi oleh para penggemar ini menjuarai Korea Open 2019 seusai menundukkan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) dengan skor 21-16, 21-17.

Berkat hasil tersebut, Fajar/Rian pun merengkuh gelar juara kedua pada tahun ini dan menjaga rekor kemenangan pada laga final tetap sempurna.

Titel kampiun pertama Fajar/Rian pada kalender kompetisi BWF World Tour 2019 adalah Swiss Open.

Baca Juga: Hasil Final Korea Open 2019 - He Bingjiao Sumbang Gelar Pertama untuk China

Dari final tunggal putra, Kento Momota menambah raihan gelar juaranya pada tahun ini menjadi 8.

Pebulu tangkis nomor satu dunia dari Jepang itu naik ke podium kampiun setelah mengalahkan sang juara bertahan, Chou Tien Chen (Taiwan).

Momota menang secara straight game atas Chou.

Berbeda dengan Momota yang lagi-lagi menjadi juara, pemain tunggal putri asal China, He Bingjiao, justru baru kembali ke podium kampiun sejak tahun 2016.

He balik ke jalur juara setelah melakukan comeback untuk menundukkan wakil Thailand, Ratchanok Intanon, melalui duel tiga gim.

Kegagalan Thailand pada nomor tunggal putri ini kemudian dibayar dengan kemenangan pasangan ganda campuran, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

Datang ke Korea Open 2019 sebagai unggulan keempat, Puavaranukroh/Taerattanachai mampu membuktikan bahwa kali ini mereka lebih baik dari pasangan nomor satu dunia asal China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong.

Dalam tempo 34 menit, Puavaranukroh/Taerattanachai mengalahkan Zheng/Huang dengan skor 21-14, 21-13.

Baca Juga: Korea Open 2019 - Fajar/Rian Tidak Mau Cepat Puas meski Sudah Raih Gelar

Berikut hasil lengkap laga final Korea Open 2019.

WD - Kim So-yeong/Kong Hee-yong (8/KOR) vs Lee So-hee/Shin Seung-chan (6/KOR) 13-21, 21-19, 21-17

MD - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (6/IDN) vs Takeshi Kamura Keigo Sonoda (4/JPN) 21-16, 21-17

MS - Kento Momota (1/JPN) vs Chou Tien Chen (2/TPE) 21-19, 21-17

WS - He Bingjiao (7/CHN) vs Ratchanok Intanon (6/CHN) 18-21, 24-22, 21-17

XD - Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (4/THA) vs Zheng Siwei/Huang Yaqiong (1/CHN) 21-14, 21-13

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BWF Tournament Software
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Shin Tae-yong Sukses Panggil Pulang 7 Pemain Abroad, Timnas Indonesia Mode Serius

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X