Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Fakta Menarik di Balik Gelar Juara Fajar/Rian pada Korea Open 2019

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 29 September 2019 | 17:05 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, berpose setelah memastikan gelar juara Korea Open 2019 di Incheon Airport Skydome, Minggu (29/9/2019).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, berpose setelah memastikan gelar juara Korea Open 2019 di Incheon Airport Skydome, Minggu (29/9/2019).

BOLASPORT.COM - Setelah menanti selama enam bulan, pasangan ganda putra nasional Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian, akhirnya kembali meraih gelar juara pada kalender kompetisi BWF World Tour 2019.

Duet Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto keluar sebagai kampiun Korea Open 2019 seusai menundukkan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang), 21-16, 21-17, pada laga final di Incheon Airport Skydome, Incheon, Korea Selatan, Minggu (29/9/2019).

Kemenangan tersebut memastikan Fajar/Rian merengkuh gelar juara kedua mereka pada tahun ini.

Baca Juga: Korea Open 2019 - Kamura/Sonoda Beri Pujian Khusus kepada Rian

Sebelumnya, pasangan yang kerap disebut FajRi oleh para penggemar itu menjuarai turnamen Swiss Open 2019 pada pertengahan Maret lalu.

Selain membawa Fajar/Rian balik ke jalur juara, hasil pada Korea Open 2019 juga memiliki sejumlah catatan istimewa.

Salah satunya ialah tetap terjaganya rekor sempurna Fajar/Rian pada laga final tahun ini.

Berikut lima fakta menarik yang menyertai perjalanan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dalam meraih gelar juara pada Korea Open 2019.

1. Jaga rekor kemenangan laga final

Keberhasilan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjuarai Korea Open 2019 memastikan rekor kemenangan pada laga final milik mereka pada tahun ini tetap sempurna.

Sebelumnya, Fajar/Rian berhasil menembus babak final Swiss Open 2019 dan keluar sebagai juara.

Fajar/Rian menjadi kampiun setelah mengalahkan Lee Yang/Wang Chi-Lin dari Taiwan dengan skor 21-19, 21-16.

Baca Juga: Hasil Final Korea Open 2019 - Kalahkan Kamura/Sonoda, Fajar/Rian Jadi Juara

2. Imbangi Kamura/Sonoda

Lawan yang ditemui Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto pada babak final Korea Open 2019 adalah Takeshi Kamura/Keigo Sonoda dari Jepang.

Sejarah mencatat, kedua pasangan ini sudah pernah bertanding sembilan kali sebelum final di Negeri Ginseng dan Kamura/Sonoda unggul tipis 5-4 atas Fajar/Rian.

Namun, catatan pertemuan tersebut segera direvisi Fajar/Rian.

Berbekal kemenangan pada laga final Korea Open 2019, catatan pertemuan Fajar/Rian dan Kamura/Sonoda pun kini imbang menjadi 5-5.

Dari kiri ke kanan, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berdiri di podium Korea Open 2019 di Incheon Airport Skydome, Minggu (29/9/2019).
BADMINTON INDONESIA
Dari kiri ke kanan, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berdiri di podium Korea Open 2019 di Incheon Airport Skydome, Minggu (29/9/2019).

3. Hanya kehilangan 1 gim

Rapor performa Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto selama tampil pada Korea Open 2019 nyaris sempurna.

Sejak menang rubber game atas Ou Xuanyi/Zhang Nan (China) pada babak kesatu, Fajar/Rian selalu bisa mengalahkan lawan-lawan mereka dua gim langsung.

Artinya, sampai memijak podium kampiun Korea Open 2019, Fajar/Rian hanya kehilangan satu gim yakni saat kalah 20-22 dari Ou/Zhang pada gim kedua babak kesatu.

Baca Juga: Korea Open 2019 - Fajar/Rian Tidak Mau Cepat Puas meski Sudah Raih Gelar

4. Kalahkan 3 wakil unggulan lebih tinggi

Selain nyaris selalu menang straight game, performa oke lainnya dari Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto ialah keberhasilan mereka mengalahkan tiga pasangan unggulan yang lebih tinggi.

Fajar/Rian datang ke Korea Open 2019 dengan status pasangan unggulan keenam.

Artinya, pencapaian terbaik yang diprediksi untuk mereka adalah perempat final.

Namun, Fajar/Rian mampu mematahkan perkiraan di atas kertas ini dengan menjadi juara.

Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, tampil pada babak pertama Korea Open 2019 di di Incheon Airport Skydome, Korea Selatan, Rabu (25/9/2019).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, tampil pada babak pertama Korea Open 2019 di di Incheon Airport Skydome, Korea Selatan, Rabu (25/9/2019).

Tercatat, Fajar/Rian menundukkan pasangan unggulan teratas sekaligus rekan senegara, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dengan skor 22-20, 21-17 pada perempat final.

Lalu, Fajar/Rian memenangi duel sengit kontra pasangan unggulan ketiga dari China, Li Junhui/Liu Yuchen, 27-25, 22-20, pada semifinal.

Terakhir, Fajar/Rian mengatasi permainan unggulan keempat asal Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda pada laga final.

Baca Juga: Hasil Lengkap Final Korea Open 2019 - Termasuk Indonesia, Gelar Juara Tersebar Rata ke 5 Negara

5. Rata-rata waktu kemenangan adalah 41,6 menit

Hingga menjadi juara Korea Open 2019, ada lima pertandingan yang harus dilakoni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Berdasarkan catatan BolaSport.com, total menit bermain Fajar/Rian pada turnamen BWF World Tour Super 500 itu adalah 208 menit.

Artinya, mereka rata-rata membutuhkan 41,6 menit untuk meraih kemenangan pada setiap pertandingan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Timnas Indonesia Ditargetkan Lolos ke Babak Final ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136