BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, kembali menebar optimisme meski tim asuhannya meraih hasil minor.
Manchester United meraih hasil imbang 1-1 kala melawan Arsenal pada laga lanjutan di Stadion Old Trafford, Senin (30/9/2019) waktu setempat.
Hasil tersebut membuat Man United masih tertahan di posisi ke-10 klasemen sementara Liga Inggris.
Ole Gunnar Solskjaer sendiri menolak untuk merisaukan kondisi timnya saat ini.
Bagi Solskjaer, Man United saat ini masih berada di jalan yang benar.
Baca Juga: Populer BOLA - Krisis AC Milan dan Barcelona hingga Reinkarnasi Cacat Kante
"Kami baru mulai membangun sesuatu dan saya merasa bahwa hari ini, kami mulai membaik," ujar Solskjaer seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.
"Hasilnya memang masih mengecewakan karena kami gagal mencetak gol kedua," kata Solskjaer menambahkan.
Man United memang saat ini tertinggal jauh dari para klub yang sudah berebut posisi papan atas.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | skysports.com |
Komentar