BOLASPORT.COM - Eks pelatih Juventus, Massimilano Allegri, dikabarkan mulai giat berlatih bahasa Inggris seiring kabar yang menyebut dirinya bakal menggantikan posisi Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United.
Posisi Ole Gunnar Solskjaer di kursi pelatih Manchester United mulai ramai diperbincangkan.
Hasil negatif dan penampilan inkonsistensi Manchester United pada awal musim 2019-2020 menjadi penyebabnya.
Baca Juga: Gabung Timnas U-23 Indonesia, Egy Bicara Perizinan dari Lechia Gdansk
Pada awal kedatangannya, Ole Gunnar Solskjaer sempat membawa harapan bagi publik Manchester United setelah menggantikan posisi Jose Mourinho pada Desember 2018.
Baca Juga: Barcelona Vs Inter Milan - Duel Kompatriot 4 Negara
Namun setelah sang caretaker dipermanenkan menjadi pelatih permanen pada Maret 2019, performa Manchester United bersama Ole Gunnar Solskjaer langsung terjun bebas.
Musim lalu tim Setan Merah harus puas mengakhiri kompetisi Liga Inggris dengan duduk di posisi enam di klasemen akhir dan tidak lolos ke Liga Champions.
Kini, mereka harus terjerembab di posisi sepuluh klasemen sementara dengan koleksi 9 poin dari 7 laga.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | The Guardian, express.co.uk |
Komentar