Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Keran Gol Mulai Seret, Piatek Bakal Dilego Milan Januari Nanti?

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 3 Oktober 2019 | 22:30 WIB
Striker AC Milan, Krzysztof Piatek, dikabarkan bakal dilego pada bursa transfer musim dingin Januari mendatang.
TWITTER.COM/IF2IS
Striker AC Milan, Krzysztof Piatek, dikabarkan bakal dilego pada bursa transfer musim dingin Januari mendatang.

BOLASPORT.COM - Seiring paceklik gol yang dialami oleh Krzysztof Piatek, laporan dari Italia mulai mengangkat isu pihak AC Milan bakal menjualnya pada bursa transfer musim dingin mendatang.

Penampilan Krzysztof Piatek jauh berbeda pada musim 2019-2020.

Jika pada musim lalu tampil trengginas, maka musim ini Krzysztof Piatek bak kehilangan taringnya.

Dari enam pertandingan yang telah dijalani bersama AC Milan, Krzysztof Piatek hanya mampu mengemas 2 gol.

Baca Juga: Eks Striker Klub Takut Manchester United Bernasib Seperti Liverpool

Pundi-pundi gol Krzysztof Piatek terlampau jauh jika dibandingkan pada musim lalu.

Sewaktu masih berseragam Genoa, Piatek mampu mencetak 6 gol dalam 6 pertandingan awal di Liga Italia.

Selebihnya ketika diboyong Milan pada bursa transfer musim dingin 2019 lalu, striker asal Polandia tersebut mampu mencetak 9 gol untuk klub yang bermarkas di San Siro.

Total 22 gol Piatek gelontorkan ke gawang lawan di Liga Italia jika digabung dari sumbangan golnya sewaktu membela Genoa.

Baca Juga: Preview Barcelona Vs Sevilla - Jaminan Gol dari Kedua Klub

Kedatangan Marco Giampaolo pada awal musim ini, memengaruhi penampilan Piatek dalam strategi 4-3-1-2.

Dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, laporan dari Italia menyebutkan besar kemungkinan Piatek dapat meninggalkan klub pada bulan Januari nanti.

Pihak I Rossoneri dapat mendepak striker 24 tahun itu dengan status permanen atau pinjaman untuk sekadar menemukan bentuk permainan terbaiknya.

Kondisi Piatek saat ini mirip dengan striker Juventus, Gonzalo Higuain, yang pernah dilepas Milan untuk dipinjamkan ke Chelsea pada Januari tahun lalu.

Baca Juga: Juventus Sempat Berminat Pinjam Messi ketika Berusia 16 Tahun

Seperti halnya Gonzalo Higuain di Milan, kondisi saat ini tampaknya tidak cocok bagi Piatek mengingat ia tumpul di laga-laga awal I Rossoneri.

Apabila dijual, Milan tak perlu susah-susah mencari peminat sebab Barcelona dikabarkan berani membayar 50 juta euro (sekitar Rp 776 miliar) untuk mendapat servis Piatek.

Barcelona telah memplot Piatek sebagai pengganti jangka panjang Luis Suarez yang mulai dimakan usia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

TEBAK TIM . Klub ini sudah berusia 92 tahun. . Ada yang bisa menjawab dengan benar? . #tebaktim #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : Calciomercato
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Bahrain Vs Australia Imbang, Timnas Indonesia Bertahan di Peringkat 3

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X