BOLASPORT.COM - Tottenham Hotspur sedang mengalami periode buruk, baik di Liga Inggris maupun Liga Champions.
Saat ini Tottenham Hotspur hanya berada di peringkat 6 klasemen Premier League.
Spurs baru meraih 11 poin dari kemungkinan 21 setelah Liga Inggris menjalani 7 putaran.
Di Liga Champions, Tottenham Hotspur, yang merupakan finalis musim lalu, juga hancur lebur.
Belum pernah menang dalam 2 matchday, terakhir Spurs malah dibantai Bayern Muenchen 2-7 di kandang sendiri.
Dalam kondisi normal, pelatih klub yang performanya seperti ini akan terancam dipecat.
Akan tetapi, seperti dikutip Bolasport.com dari Dailystar, posisi Mauricio Pochettino sebagai pelatih Tottenham Hotspur ditengarai aman-aman saja.
Tidak ada ancaman pemecatan bagi Mauricio Pochettino karena kontraknya dengan Spurs masih berlaku sampai 2023.
Baca Juga: Empat Rekor Tercipta Kala Tottenham Hotspur Dihajar Bayern Muenchen
Baca Juga: Dihajar Bayern Muenchen, Bek Tottenham Hotspur: Saya Merasa Malu
Karena ikatan kerjanya masih lama, pemutusan kontrak lebih dini seperti sekarang akan membuat Tottenham harus membayar mahal biaya kompensasi bagi sang pelatih.
Jumlahnya tidak main-main karena mencapai 32 juta pound atau sekitar 560 miliar rupiah.
Akan tetapi, The Lilywhites dikabarkan tidak perlu membayar uang itu jika Pochettino diambil klub lain.
Dengan Tottenham Hotspur sangat irit mengeluarkan uang dalam beberapa tahun terakhir, membayar 32 juta pound hanya untuk memutus kontrak pelatih jelas bukan sebuah opsi.
Baca Juga: Madrid Sudah Siapkan Satu Calon Kuat Pengganti Zinedine Zidane
Baca Juga: Dua Sosok Penting Tottenham Hotspur Masuk Agenda Utama Real Madrid
Situasi menjadi pelik di Tottenham Hotspur karena para pemain dilaporkan mulai kehilangan kepercayaan pada Pochettino.
Para pemain khawatir Pochettino memang berusaha keluar dari Spurs dan sudah tidak fokus lagi menangani tim.
Pochettino disebut sudah semakin jarang terlihat dalam sesi latihan, terkadang ia malah hanya melihat latihan dari dalam ruangan.
Nama Pochettino memang sering disebut-sebut sebagai salah satu calon pengganti Ole Gunnar Solskjaer (Manchester United) atau Zinedine Zidane (Real Madrid) jika mereka dipecat.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Daily Star |
Komentar