BOLASPORT.COM - Kalteng Putra bermain imbang 0-0 melawan Barito Putera pada babak pertama laga pekan ke-22 Liga 1 2019 di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya, Sabtu (5/10/2019) kick-off pukul 15.30 WIB.
Awal babak pertama, kedua tim mencoba saling menyerang.
Menit kesepuluh tendangan Patrich Wanggai hanya menghasilkan sepakan pojok.
Laga memasuki menit ke-20, kedudukan masih sama kuat 0-0.
Bola sepakan Pahabol pada menit ke-22 masih melambung jauh.
Peluang didapat Barito pada menit ke-25, bola hasil sundulan Francesco Torres jauh dari sasaran.
Baca Juga: Media Vietnam Soroti Otavio Dutra di Timnas Indonesia
Menit ke-31, Pandi sukses melakukan tembakan di kotak penalti, namun bola bisa ditangkap dengan baik oleh Aditya Harlan.
Peluang didapat Eydison pada menit ke-37, bola hasil tembakannya bisa dibloking dan melebar tipis dari gawang Aditya Harlan.
Menit ke-43, Kevin Gomes memberikan umpan matang, namun Pandi dan Patrich Wanggai gagal menyambut bola.
Menit ke-44, OK John mendapat kartu kuning karena melanggar Torres.
Sampai babak pertama selesai, kedudukan masih sama kuat 0-0.
Baca Juga: Luis Milla Beri Semangat Pemain Timnas Indonesia Jelang Laga Kontra UEA
Susunan Pemain Kedua Tim:
Kalteng Putra: 53- Reky Rahayu, 4- Onoriode Kughebe, 3- Wasyiat Hasbullah, 33- Rafael De Jesus Bonfim, 26- Kevin Gomes de Oliveira, 28- Yan Pieter Nasadit, 77- Pandi Ahmad Lestaluhu, 34- Takuya Matsunaga, 11- Ferinando Pahabol, 88- Patrich Wanggai, 89- Eydison Teofilo Soares
Cadangan: 4- Fajar Handika, 21- Abdul Rahman Abanda, 51- Maldini Pali, 19- Dendi Asustan Maulana, 18- Davit Ariyanto, 7- Dadang Apridianto, 22- Bhudiar Muhammad Riza
Pelatih: Gomes de Oliviera
Barito Putera: 20- Adhitya Harlan, 5- Rony Esar Beroperay, 55- Dandi Maulana Abdulhak, 89- Cassio De Jesus, 17- Paulo Sitanggang, 26- Rizky Rizaldi Pora, 18- Gavin Kwan Adsit, 7- Kozuke Yamazaki, 57- Ferdiyansyah, 30 Fransisco Wagsley Rodrigues De Sousa Filho, 10- Rafael da Silva
Cadangan: 9- Samsul Arif Munip, 37- Fathul Rachman, 28- Andri Ibo, 14- Nazar Nurzaidin, 77- Moh Rajiv Abizal, 47- Donny Harold Monim, 11- Yakob Sayuri
Pelatih: Djadjang Nurdjaman
View this post on InstagramJadwal pekan ke-7 Liga Italia 2019-2020. . #ligaitalia #seriea #gridnetwork
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar