Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Dunia Junior 2019 - Tumbangkan China, Indonesia Raih Piala Suhandinata untuk Pertama Kali

By Delia Mustikasari - Minggu, 6 Oktober 2019 | 04:58 WIB
Tim bulu tangkis Indonesia berpose dengan Piala Suhandinata setelah mengalahkan China 3-1 pada final beregu Kejuaraan Dunia Junior 2019 di Kazan, Rusia, Sabtu (5/10/2019).
BADMINTON INDONESIA
Tim bulu tangkis Indonesia berpose dengan Piala Suhandinata setelah mengalahkan China 3-1 pada final beregu Kejuaraan Dunia Junior 2019 di Kazan, Rusia, Sabtu (5/10/2019).

BOLASPORT.COM - Perjuangan pemain junior Indonesia patut diacungi jempol. Pada hari ini tim junior Indonesia baru saja mencetak sejarah dengan memboyong Piala Suhandinata untuk pertama kalinya sejak diperebutkan pada 2009.

Indonesia membawa pulang Piala Suhandinata setelah dalam laga final Kejuaraan Dunia Junior 2019, Sabtu (5/10/2019) di Kazan, Rusia, mengalahkan China, dengan skor 3-1.

Kemenangan Indonesia ditentukan oleh pasangan Putri Syaikah/Febriana Dwipuji Kusuma setelah mengalahkan Li Yin Jing/Tan Ning, dengan skor 16-21, 25-23, 21-13.

"Alhamdulilah bisa jadi penentu dan membawa Indonesia juara. Kalau sebelumnya saya jadi penentu tapi hasilnya belum bisa maksimal, jadi saya nggak mau terulang lagi kejadian itu, saya belajar dari pengalaman," kata Putri setelah pertandingan.

"Waktu di latihan kami sudah sering pasangan, tadi di pertandingan anggap saja latihan. Nggak mau mikirin menang-kalah, yang penting dapat satu demi satu poin dulu," ucap Putri dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia.

Pasangan ganda putri Indonesia, Putri Syaikah/Febriana Dwipuji Kusuma, bereaksi setelah mengalahkan Li Yin Jing/Tan Ning, dengan skor 16-21, 25-23, 21-13, Sabtu (6/10/2019) di Kazan, Rusia.
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putri Indonesia, Putri Syaikah/Febriana Dwipuji Kusuma, bereaksi setelah mengalahkan Li Yin Jing/Tan Ning, dengan skor 16-21, 25-23, 21-13, Sabtu (6/10/2019) di Kazan, Rusia.

Putri/Febriana sempat tertinggal jauh 4-11 pada gim pertama dan tertinggal 19-20 pada gim kedua.

Namun dengan semangat berapi-api, mereka memenangkan game kedua dengan adu setting dengan skor akhir 25-23. Di game ketiga, Putri/Febriana semakin tak terbendung.

Baca Juga: Rekap Hasil Semifinal Indonesia Masters 2019 - 3 Wakil Indonesia Lolos ke Final

"Sempat tegang di gin pertama, tetapi waktu interval, saya dengar supporter memberi semangat, saya jadi semangat lagi. Saya mikirnya sayang juga kan sudah sampai final, tanggung sudah sampai di final, harus mati-matian," ujar Febriana.

"Pada gim pertama pasangan China mainnya no lob, dan kami tidak antisipasi pengembalian. Waktu unggul jauh pada gim ketiga, pikirannya ke nambah poin satu demi satu dulu. Nekat saja pokoknya," ucapnya.

"Waktu Bobby kalah, saya tidak down sih, saya pikir memang itu belum rezeki, kan masih ada kesempatan, jadi jangan putus asa," aku Febriana.

Baca Juga: Indonesia Masters 2019 - Duet Adnan/Mychelle Tatap Gelar Kedua

Berikut hasil pertandingan babak final World Championships 2019 antara Indonesia melawan China (3-1):

Ganda Campuran

Daniel Marthin/Indah Cahya Sari Jamil vs Feng Yan Zhe/Lin Fang Ling 21-18, 18-21, 21-11

Tunggal Putri

Putri Kusuma Wardani vs Zhou Meng 21-18, 20-22, 21-14

Tunggal Putra

Bobby Setiabudi vs Liu Liang 17-21, 21-17, 20-22

Ganda Putri

Putri Syaikah/Febriana Dwipuji Kusuma vs Li Yi Jing/Tan Ning 16-21, 25-23, 21-13

Ganda Putra

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Di Zi Jian/Wang Chang - tidak dimainkan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jadwal pekan ke-7 Liga Italia 2019-2020. . #ligaitalia #seriea #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Badminton Indonesia.org
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136