BOLASPORT.COM - Ganda campuran Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso gagal menjadi juara Indonesia Masters 2019 Super 100 setelah melewati laga dramatis.
Indonesia belum dapat merebut satu gelar pada babak final Indonesia Masters 2019 Super 100 yang berlangsung di GOR Ken Arok, Malang, Minggu (6/10/2019).
Penampil pertama tuan rumah Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso tumbang di tangan wakil China, Guo Xin Wa/Zhang Shu Xian, dalam tiga gim.
Adnan/Mychelle harus puas menjadi runner-up setelah takluk dalam duel ketat yang berakhir dengan skor 18-21, 21-16, 26-28.
Jalannya Pertandingan
Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso memulai pertandingan dengan bagus. Mereka membuka keunggulan 5-1 pada awal gim pertama.
Akan tetapi perjuangan Adnan/Mychelle terhalang kesalahan sendiri. Beberapa kali drive dari Adnan terlalu kencang sehingga mendarat di belakang garis lapangan.
Perlahan Guo Xin Wa/Zhang Shu Xian menyamakan keadaan. Mereka bahkan berbalik unggul pada kedudukan 7-8 hingga menutup interval dengan skor tipis 10-11.
Pertandingan sejatinya berjalan seimbang. Hanya, Guo/Zhang tetap dapat meladeni tekanan dari Adnan/Mychelle untuk menjaga keunggulan mereka.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar