BOLASPORT.COM - Christian Pulisic masih kesulitan tembus skuad utama Chelsea akibat banyaknya saingan.
Manajer Chelsea, Frank Lampard, mengatakan bahwa mengeluarkan Pulisic dari tim adalah keputusan yang sulit diambil.
Pemain Internasional Amerika Serikat itu tidak bermain dalam empat dari lima pertandingan terakhir Chelsea.
Sang pemain mengaku frustrasi dengan keadaan tersebut.
Dia juga tidak dipanggil Lampard ketika Chelsea menang atas Lille di Liga Champions tengah pekan lalu.
Baca Juga: Ini 5 Fakta Menarik Usai Marquez Jadi Juara Dunia MotoGP 2019
Mason Mount, Ross Barkley, Willian, dan Pedro menyingkirkan mantan pemain Borussia Dortmund dari skuad utama Chelsea.
Callum Hudson-Odoi juga lebih dipercaya Lampard setelah kembali dari cederanya.
Saat diwawancarai ESPN, Lampard mengatakan ia harus keras dalam mengambil keputusan mengenai siapa yang harus bermain.
Baca Juga: Hasil Final Indonesia Masters 2019 - Kalahkan Della/Rizki, Fadia/Ribka Raih Gelar Juara
"Christian Pulisic merupakan pemain bagus. Ross Barkley dan Mason Mount pemain Timnas Inggris, Callum Hudson-Odoi baru saja menandatangani kontrak dan diincar Bayern Munchen pada bursa transfer kemarin," dilansir Bolasport.com dari ESPN.
"Kami bisa memainkan Pulisic pada kesempatan lain, tapi Callum juga sama, dan saya harus jujur kepada pemain," lanjut Lampard.
"Anda harus jujur, dan pemain harus menghargainya. Callum membuat dua asis dalam satu permainan, dan itu yang ingin saya terus dorong." tutup Lampard.
Baca Juga: Bintang Muda Newcastle United Diminta Lupakan Manchester United
Pulisic dibeli Chelsea pada Januari lalu, dan langsung dipinjamkan ke Dortmund sampai akhir musim lalu.
Pemain berusia 21 tahun itu tidak terlibat dalam skuad asuhan Lampard selama September kemarin, penampilan terakhirnya bersama Chelsea yakni saat melawan Grimsby di Piala Liga Inggris.
Pulisic dipanggil oleh Timnas Amerika untuk melawan Kuba dan Kanada dalam ajang CONCACAF Nations League.
Mengenai kesulitan pemainnya, pelatih Timnas Amerika, Gregg Berhalter memberikan komentarnya.
Baca Juga: Marquez 'Si Raja Tega', Asapi Quartararo Meski Sudah Raih Gelar Juara MotoGP 2019
"Inilah yang terjadi saat anda pindah ke sebuah tim baru, dan liga baru," ucap Gregg.
"Dia akan baik-baik saja, dan bagi kami dia tetap sama seperti sebelumnya." tutup pelatih Timnas Amerika tersebut.
Pulisic baru tampil bersama Chelsea sebanyak enam kali, dengan mencatatkan tiga asis di semua ajang musim ini.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | ESPN |
Komentar