BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia terus menjalani persiapan di Uni Emirat Arab (UEA) sejak tiba di sana pada Kamis (3/10/2019).
Timnas Indonesia ke sana dalam rangka jamuan UEA pada lanjutan babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Al Maktoum, Kamis (10/10/2019), pukul 23.00 WIB.
Pada Senin (7/10/2019), timnas Indonesia menjalani latihan hari kelima di negeri yang kaya akan minyak itu.
Simon McMenemy selaku pelatih timnas Indonesia mengatakan bahwa sesi latihan yang mereka gelar di sana adalah pengulangan dari sesi-sesi sebelumnya.
"Lagi-lagi ini adalah pengulangan beberapa latihan terakhir dengan sesi yang kami lakukan sebelumnya," kata Simon McMenemy.
"Juga ada friendly game, intinya kami membuat sesi sebaik mungkin."
Baca Juga: Ada Perubahan Jadwal Turnamen Timnas U-23 Indonesia di China
"Sesi training yang sangat positif, pemain mulai percaya diri dan tak sabar menunggu pertandingan," katanya lagi.
Selain itu, pelatih asal Skotlandia itu juga mengomentari skuatnya yang akhirnya komplet dengan kedatangan lima pemain susulan.
Mereka adalah Gavin Kwan Adsit, Abduh Lestaluhu, Wawan Febrianto, Lerby Eliandry, dan Alberto Goncalves.
Kelimanya baru datang dengan alasan yang berbeda seperti masih memperkuat klub dan terhambat masalah visa.
Baca Juga: Persib Kirim Surat Protes ke PT LIB soal Wasit, Dua Poin Ini Jadi Fokus Utama
"Saya tak bisa mengeluh tentang hal ini, yang penting adalah tetap melakukan tugas kami," tuturnya.
"Lima pemain baru datang tiga hari jelang pertandingan, jelas ini adalah kondisi sulit."
"Dibanding di Indonesia ini tentu tempat yang berbeda, tapi mereka pemain profesional dan kami sudah belajar dari Yordania," katanya lagi.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar