Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tampil Cemerlang, Marc Marquez Bakal Perpanjang Kontrak dengan Honda

By Agustinus Rosario - Selasa, 8 Oktober 2019 | 18:00 WIB
Aksi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez pada sesi latihan bebas hari kedua MotoGP Thailand 2019, Sabtu (5/10/2019)
twitter.com/box_repsol
Aksi pembalap Repsol Honda, Marc Marquez pada sesi latihan bebas hari kedua MotoGP Thailand 2019, Sabtu (5/10/2019)

BOLASPORT.COM - Performa cemerlang yang ditunjukkan oleh Marc Marquez pada musim ini membuat tim Repsol Honda tak ragu menawarinya perpanjangan kontrak.

MotoGP 2019 seolah menjadi one-man-show Marc Marquez. Pembalap asal Spanyol ini baru saja menyegel gelar juara dunia pada MotoGP Thailand yang dihelat Minggu (6/10/2019).

Catatan tersebut jelas merupakan sebuah prestasi bagi The Baby Alien, mengingat kompetisi musim ini masih menyisakan 4 seri balapan.

Hasil positif ini tak lepas dari keperkasaan Marquez pada tahun ini, yang mampu menorehkan 9 kemenangan dari 15 balapan.

Pembalap asal Spanyol ini pun sukses menegaskan dominasinya di kancah MotoGP dengan 6 kali keluar sebagai kampiun dalam 7 musim terakhir.

Tak heran kubu Honda dibuat begitu puas dengan penampilan Marquez sehingga menawarinya perpanjangan kontrak hingga musim 2022.

Dikutip Bolasport.com dari Motorsport.com, diperkirakan telah terjadi pembicaraan serius antara Marquez dengan Honda dalam beberapa bulan terakhir.

Bahkan, hampir dapat dipastikan bahwa The Baby Alien akan tetap bersama Honda setidaknya hingga tiga musim ke depan, mengingat sejauh ini perbincangan antara kedua pihak menuju ke arah positif.

Baca Juga: Valentino Rossi: Yamaha Gila jika Tidak Mengamankan Quartararo

"Dari pihak kami, kami akan melakukan apapun untuk membuat Marc nyaman di tim ini," ujar manajer tim Honda, Alberto Puig.

"Kami juga berusaha untuk membuatnya tidak berpikir untuk hengkang," ucapnya.

Keputusan ini dirasa wajar, apalagi jika melihat begitu vitalnya peran Marquez di Honda.

Di musim ini saja, hampir 60 persen poin yang diraih oleh pembalap tim Honda disumbang oleh Marquez.

Sumber lain yakni Marca, Puig juga mengisyaratkan bahwa dirinya menginginkan Marquez membalap bersama Honda hingga pengujung kariernya.

"Jelas, kami ingin Marc tetap bertahan di tim ini dan memungkasi kariernya bersama Honda. Kami akan memberikan apapun yang kami miliki dan kami ketahui untuk mewujudkannya," tutur Puig.

Jika sungguh-sungguh terjadi kesepakatan antara kedua pihak, diprediksikan nilai kontrak Marquez akan fantastis.

Saat ini, kakak dari Alex Marquez ini telah menjadi rider MotoGP berbayaran termahal.

Baca Juga: Bos Ducati Dibuat Frustrasi Pikirkan Cara Atasi Marc Marquez

Diperkirakan, nilai kontrak Marquez untuk musim 2018/2019 telah mencapai kisaran 14 juta poundsterling atau sekitar 240 miliar rupiah.

Honda harus merogoh kocek semakin dalam jika ingin mengamankan Marquez di tim berlogo sayap tunggal tersebut.

Sementara pernyataan resmi Honda terkait hal ini kemungkinan besar baru akan diumumkan pada musim depan, sekalipun kata sepakat sudah bisa dicapai pada musim ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Marca, motorsport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persib
17
39
2
Persebaya
17
37
3
Persija Jakarta
18
34
4
Bali United
17
28
5
Arema
17
28
6
Persik
17
27
7
Persita
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X