BOLASPORT.COM - Pelatih Sriwijaya FC, Kas Hartadi, kini menargetkan timnya bisa finish di empat besar klasemen Liga 2 2019.
Sriwijaya FC dipastikan lolos ke babak delapan besar Liga 2 2019 usai mengalahkan Blitar Bandung United pada pekan ke-21 Liga 2 2019.
Laga yang tersaji di Stadion Gelora Sriwijaya, Senin (7/10/2019) tersebut berakhir dengan kemenangan Sriwijaya 2-1 atas tamunya Blitar Bandung United.
Baca Juga: PSMS Medan Masih Punya Peluang Promosi ke Liga 1 2020, asal...
Hasil tersebut mengamankan posisi Laskar Wong Kito di tempat ketiga dengan 40 poin.
Kemenangan Sriwijaya FC tersebut disambut baik oleh pelatih Kas Hartadi.
Ia menyatakan bahwa kemenangan yang diraih Ambrizal cs dalam laga tersebut telah memenuhi target tim untuk lolos ke babak delapan besar.
“Yang pasti kita lolos 8 besar dulu,” tutur Kas.
Namun Kas meminta agar anak didiknya tidak cepat berpuas diri.
Kini, setelah memasuki babak delapan besar, ada misi lain yang harus dicapai.
“Target 8 besar sudah terealisasi, tinggal lagi target kita lolos 4 besar, jangan pikirkan juara dulu,” katanya.
Kas menyebutkan bahwa perjalanan di babak delapan besar akan jauh lebih susah.
Baca Juga: PSIM Yogyakarta Jalani Laga Penentuan Menuju 8 Besar Liga 2 2019
FULL TIME: @SFCID_ 2-1 @BandungUtd .
Sriwijaya FC:
11' Ihwan
46' YohanisBlitar Bandung United:
66' WildanLaskar Wong Kito raih tiga poin penuh di Stadion Jakabaring, Palembang.#Liga2Indonesia pic.twitter.com/xdzpnO26Ue
— Liga 2 2019 (@Liga2Match) October 7, 2019
Lawan yang akan dihadapi oleh Sriwijaya FC akan semakin kuat.
Menyikapi hal tersebut, Kas akan melakukan rotasi pemain kala melawan Aceh Babel United sebagai persiapan pemain dalam menghadapi babak delapan besar.
“Kami rotasi pemain di Babel karena kami akan siapkan pemain di 8 besar,” kata Kas menerangkan.
Laga melawan Aceh Babel United sendiri akan dilaksanakan di Stadion Depati Amir, Kamis (17/10/2019).
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | sumsel.tribunnews.com |
Komentar