BOLASPORT.COM - Megabintang Barcelona, Lionel Messi membeberkan insiden kartu merah yang diterima Ousmane Dembele pada sebuah wawancara dengan RAC1, pada Rabu (9/10/2019).
Dikutip BolaSport.com dari media asal Catalunya tersebut, Lionel Messi membenarkan bahwa dirinya membela Ousmane Dembele pada laga kontra Sevilla.
Barcelona memenangi laga kontra Sevilla dengan skor 4-0 di Camp Nou pada lanjutan Liga Spanyol, Minggu (6/10/2019).
Ousmane Dembele menjadi salah satu pencetak gol dalam laga tersebut, namun di menit-menit akhir laga ia mendapatkan kartu merah dari wasit Mateu Lahoz.
Kejadiannya berawal dari kartu merah yang diperoleh bek Barca, Ronald Araujo.
Baca Juga: Makan Malam dengan Petinggi AC Milan, Stefano Pioli: Semuanya Berjalan Baik
Merasa tak setuju dengan hukuman tersebut, Dembele lantas menghampiri wasit untuk menumpahkan kekecewaan.
Tak diduga, ia juga dikeluarkan oleh pengadil lapangan.
"Ousmane Dembele dikeluarkan dari lapangan karena berkata: 'Sangat buruk. Anda sangat buruk,' kepada saya sambil menggerakkan tangan dari jarak dekat," demikian isi laporan dari Lahoz.
Tak ada satu pun yang bisa mengorek informasi dari Dembele soal insiden di atas lapangan.
Pasalnya, menurut laporan AS, Dembele tak mau membahas tragedi tersebut kepada para pemain Barca.
Akibat kartu merah tersebut, Dembele pun dipastikan tidak bisa membela Blaugrana melawan Real Madrid pada laga El Clasico jilid I, 26 Oktober mendatang.
Dalam sebuah video yang beredar di sosial media, kapten Barcelona tersbeut mencoba menjelaskan kepada Lahoz dan membela Dembele.
When he wants to give the players a red card,he should check the VAR!And I don’t understand how Dembele offences him? pic.twitter.com/Pl6TQ0CVta
— 二胡卵子 (@IowrzjX5vmFWMdU) October 6, 2019
Baca Juga: 4 Tahun Melatih Liverpool, Ini Delapan Transfer Terbaik Juergen Klopp
"Dia tidak bisa bicara Spanyol dengan baik," ucap Messi kepada wasit seperti yang terlihat dalam video.
Lionel Messi merasa apa yang diputuskan oleh Mateuo Lahoz tidak adil karena Dembele memang belum fasih berbahasa Spanyol.
"Itu sangat sulit dimengerti Dembele mengatakan hal tersebut kepada wasit," kata Messi kepada RAC1.
"Dia (Dembele), punya kesulitan untuk menyusun kalimat dan berkata dengan baik, sulit untuk mengerti ketika ia bicara," tambahnya.
Lionel Messi juga mengaku terkejut karena Mateu Lahoz langsung mengerti dengan apa yang dikatakan Dembele.
"Itu benar, kami terkejut dia (Lahoz) mengerti apa yang dikatakan Dembele secara jelas. Faktanya Dembele masih kesulitan berbicara dalam bahasa Spanyol."
"Meskipun ia dapat berkomunikasi dengan baik dan mengerti semuanya, sangat sulit bagi Mateu memahami Dembele dengan jelas. Tapi begitulah semuanya terjadi," tutup Messi.
Lionel Messi: "It was very difficult for Dembélé to have told the referee what he said. We were surprised that Mateu Lahoz understood it so clearly. Ousmane has difficulties speaking Spanish." [rac1] pic.twitter.com/GOqA9ujNYc
— barcacentre (@barcacentre) October 8, 2019
Baca Juga: Musim 2019-2020, Musim Terberat dalam Karier Christian Eriksen
Kini Messi punya beberapa minggu untuk berisitirahat karena jeda Internasional.
Ia masih dihukum larangan menjalani laga internasional akibat sikapnya selama Copa America 2019.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | AS, RAC1 |
Komentar