BOLASPORT.COM - Megabintang Barcelona, Lionel Messi, mulai khawatir Neymar bakal hengkang ke Real Madrid, setelah kegagalan transfer pada musim panas 2019.
Bintang tim nasional Brasil, Neymar, sempat membuat sebuah pernyataan soal keinginannya hengkang dari Paris Saint-Germain pada musik panas 2019.
Pernyataan tersebut kemudian membuat Neymar dihubungkan dengan duo klub raksasa Spanyol, Barcelona dan Real Madrid.
Namun demikian, tak ada klub yang mampu menepati harga yang diminta PSG untuk mendatangkan Neymar
Di sisi lain, kegagalan Barcelona mendatangkan Neymar pada musim panas lalu kini menyisakan kekhawatiran dalam benak megabintang Barcelona, Lionel Messi.
Baca Juga: Gelar Liga Inggris Bisa Diraih Liverpool Asal Pemain Ini Tetap Fit
Dilansir BolaSport.com dari Goal, Messi takut Neymar tak akan kembali ke Barcelona.
Megabintang berusia 32 tahun tersebut khawatir Neymar akan hengkang ke seteru abadi Barcelona, Real Madrid.
Kekhawatiran Messi beralasan, karena Madrid mampu mendatangkan banyak pemain berharga selangit pada musim panas lalu.
Baca Juga: Kandang Manchester United Tak Penuhi Standar FIFA untuk Piala Dunia
Sebut saja Eden Hazard dari Chelsea, Luka Jovic dari Eintracht Frankfurt, dan Eder Militao dari FC Porto.
"Sejujurnya saya berpikir dalam bursa transfer saat ini, jika Neymar tak datang ke Barcelona, ia akan ke Madrid," tutur Messi.
"Ia selalu berpandangan ke depan untuk hengkang dan membuat perubahan, dan ia berpikir bahwa Florentino Perez dan Madrid akan melakukan sesuatu untuk mendatangkannya," ucap Messi menambahkan.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | Goal |
Komentar