Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Zvonimir Boban Nyatakan AC Milan Baru Bisa Bagus pada 2021-2022

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 12 Oktober 2019 | 04:30 WIB
Stefano Pioli (tengah) Bersama Petinggi Milan Saat Peresmiannya Sebagai Pelatih Milan
https://twitter.com/acmilan
Stefano Pioli (tengah) Bersama Petinggi Milan Saat Peresmiannya Sebagai Pelatih Milan

BOLASPORT.COM - Mantan pemain yang kini menjadi direktur klub, Zvonimir Boban, memperkirakan AC Milan baru akan menjadi sebuah tim yang bagus pada tahun ketiganya bekerja alias pada musim 2021-2022.

AC Milan sedang menjalani musim 2019-2020 yang tidak bagus.

Pelatih Marco Giampaolo sudah dipecat setelah pertandingan ke-7 di Liga Italia dengan AC Milan telah mengalami 4 kekalahan.

Giampaolo dipecat dan digantikan Stefano Pioli, tetapi manajemen AC Milan tak luput disebut sebagai penyebab krisis yang dialami klub.

Duo legenda yang kini menjadi direktur klub, Zvonimir Boban dan Paolo Maldini, ikut disalahkan suporter.

Keduanya dianggap tidak cakap mendatangkan pemain baru pada bursa transfer musim panas lalu.

Kepada La Gazzetta dello Sport, Zvonimir Boban bicara banyak tentang masalah yang dihadapi AC Milan musim ini.

"Memecat pelatih adalah sebuah kekalahan. Akan tetapi, keputusan itu bulat dilakukan manajemen klub," kata Boban.

Baca Juga: Dua Opsi Formasi Pioli di Milan: Kembali ke Taktik Lama atau Gaya Baru

Baca Juga: Bukan Bursa Transfer, tetapi Stefano Pioli Dapat Pemain Baru di AC Milan

"Keputusan itu dibuat hanya untuk meningkatkan performa AC Milan. Ketika melihat Anda tidak bisa lagi berkembang, maka Anda berpikir membuat perubahan."

"Saya ingin membawa AC Milan kembali ke level di mana saya pernah bermain di sini. Kami bekerja keras untuk mewujudkan hal itu."

Boban mengakui bahwa dirinya sebagai bagian dari manajemen klub ikut bersalah.

"Raihan hasil tidak hanya tergantung pada pelatih. Ada pula pemain dan direktur. Kami semua pantas disalahkan."

Baca Juga: 3 Hal yang Harus Dilakukan Pioli untuk Ambil Hati Fan AC Milan

Baca Juga: Krisis AC Milan, Ini Salah Paolo Maldini dan Zvonimir Boban

"Kami butuh waktu. Tim ini memiliki skuat termuda di Liga Italia. Kami tahu apa yang harus dilakukan, tetapi ini adalah sebuah proses."

"Jangan berpikir: 'Paolo dan Zvonimir ada di sana, jadi kemenangan pasti didapatkan'," lanjut mantan gelandang serang AC Milan pada periode 1991-2001 ini.

"Kami akan melakukan yang terbaik. Mungkin pada tahun ketiga kami, kita akan melihat sebuah tim yang lebih bagus dan lebih kompetitif," ujarnya lagi.

Boban baru ditunjuk menjadi direktur AC Milan sebelum kompetisi 2019-2020 dimulai.

Dengan Boban menyebut tahun ketiga, berarti menurutnya AC Milan baru akan menjadi sebuah tim yang bagus kira-kira pada musim 2021-2022.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : La Gazzetta
REKOMENDASI HARI INI

Marselino Ferdinan Dipuji Luar Biasa Berkat Aksi di Timnas Indonesia, Inikah Hari Debutnya di Liga Inggris?

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X