BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia menghadapi Arab Saudi pada laga ketiga CFA International Tournament 2019.
Pertandingan timnas U-23 Indonesia melawan Arab Saudi berlangsung di Stadion Wuhan Sport Centre, Wuhan, China, Selasa (15/10/2019).
Ini menjadi laga terakhir timnas U-23 Indonesia pada CFA International Tournament 2019.
Duel ini sangat menentukan bagi Arab Saudi.
Sebab, Arab Saudi masih berpeluang meraih gelar juara di ajang ini.
Baca Juga: Tak Kunjung Menang, Ini Komentar Pelatih Timnas U-23 Indonesia
Baca Juga: Klub Malaysia Berburu Arsitek Baru, Pelatih Indonesia Jadi Kandidat
Arab Saudi masih bisa menggeser China yang memuncaki klasemen sementara.
Tim besutan Yahya Al-Shehri ini harus menang dengan skor minimal 2-0 atas Indonesia.
Kekuatan utama diprediksi bakal diturunkan Arab Saudi untuk menghancurkan tim Garuda Muda.
Sebaliknya, Indonesia justru akan melakukan rotasi pemain pada laga ini.
Sebagaimana pernyataan pelatih timnas Indonesia, Indra Sjafri, sejak pertama berangkat ke China.
"Tujuan kami ke sini untuk mencari 20 pemain terbaik. Oleh karenanya dalam setiap pertandingannya, saya akan selalu melakukan rotasi," kata Indra Sjafri.
Baca Juga: Putu Gede Ingin Tunjukan Performa Bagus saat Indonesia Menjamu Vietnam
Baca Juga: Lawan Kedua Timnas Indonesia pada Piala AFF Futsal 2019 Pesta Gol
Turnamen ini menjadi kesempatan bagi para pemain timnas U-23 Indonesia untuk mendapatkan menit bermain pada ajang internasional.
Untuk itu, sejumlah nama yang jarang mendapatkan kesempatan diprediksi akan diturunkan oleh Indra Sjafri.
Duel Indonesia kontra Arab Saudi akan disiarkan langsung oleh RCTI pada pukul 15.00 WIB.
Berikut prediksi starter pemain kedua tim:
Timnas U-23 Indonesia: Rendy Oscario; Asnawi Mangkualam, Samuel Christianson, Andy Setyo Nugroho, David Rumakiek, Syahrian Abimanyu, Muhammad Luthfi, Sidik Saimima; Egy Maulana Vikry, Feby Eka Putra, Witan Sulaeman.
Pelatih: Indra Sjafri
Arab Saudi: Zaid Al Bawardi; Abdulelah Al Amri, Fahad Al Harbi, Omar Al Owdah, Awn Al Selouli; Turki Al Ammar, Ali Al Asmari; Faraj Al Ghashayan, Ayman Al Khulaif, Abdulmohsen Al Qahtani; Ramzi Solan
Pelatih: Yahya Al-Shehri
View this post on Instagram
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar