BOLASPORT.COM - Striker Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, belum berhenti mencetak gol di Bundesliga alias Liga Jerman 2019-2020.
Robert Lewandowski sedang memimpin daftar pencetak gol terbanyak Bundesliga 2019-2020 dengan sudah membukukan 11 gol hanya dalam 7 pertandingan.
Striker asal Polandia itu selalu mencetak gol dalam 7 laga yang telah dilalui Bayern Muenchen.
Berturut-turut Lewandowski menjebol gawang lawan dalam laga Bayern Muenchen: vs Hertha Berlin 2-2 (2 gol), Schalke 04 3-0 (3 gol), Mainz 6-1 (1), RB Leipzig 1-1 (1), Koeln 4-0 (2), Paderborn 3-2 (1), dan Hoffenheim 1-2 (1).
Selama kariernya, Lewandowski paling banyak mencetak 30 gol dalam satu musim Bundesliga.
Catatan itu dibuatnya pada musim 2015-2016 dan 2016-2017 bersama Bayern Muenchen.
Melihat ketajamannya mencetak gol musim ini, Lewandowski berada dalam trek untuk melewati rekor pribadinya itu.
Baca Juga: Dipecat Bayern Muenchen, Carlo Ancelotti Bikin Bos Menangis dengan 2 Kalimat
Baca Juga: Winger Incaran Man United Disarankan Tak Gabung Bayern Muenchen
Lewandowski bahkan kini disebut-sebut bisa membidik rekor sepanjang masa Bundesliga milik bomber legendaris Jerman, Gerd Mueller.
Rekor gol terbanyak dalam satu musim BUndesliga adalah 40 gol, yang dibuat Gerd Mueller bersama Bayern Muenchen pada musim 1971-1972.
Dengan sudah mencetak 11 gol hanya dalam 7 penampilan di Bundesliga 2019-2020, Lewandowski memiliki rasio mencetak 1,57 gol per laga.
Jika rasio itu bisa dipertahankannya sepanjang musim, pada akhir kompetisi nanti Lewandowski bisa diproyeksikan bakal mencetak 53 gol!
Baca Juga: Bosan Jadi Pengganti, Top Scorer Piala Dunia 2010 Indikasikan Hengkang
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Jerman - Bayern Muenchen Keok, Poin 5 Tim Teratas Sama
Akan tetapi, Robert Lewandowski belum mau memikirkan potensi pemecahan rekor Gerd Mueller.
"Terlalu dini. Bagus sekali saya bisa mencetak banyak gol pada awal kompetisi dan saya harap dapat terus menjaga performa. Baru setelah itu kita lihat nanti," katanya seperti dikutip Bolasport.com dari situs resmi Bundesliga.
Pada pekan ke-8 Bundesliga, Sabtu (19/10/2019), Lewandowski bakal mencoba menambah koleksi golnya saat Bayern Muenchen bertamu ke Augsburg.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Bundesliga |
Komentar