Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kenang Choirul Huda, Persela Gagal Persembahkan Kemenangan atas PSIS

By Nezatullah Wachid Dewantara - Jumat, 18 Oktober 2019 | 17:32 WIB
Ilustrasi Liga 1 2019.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi Liga 1 2019.

BOLASPORT.COM - PSIS Semarang berhasil memberikan luka kepada Persela Lamongan setelah mampu menang dengan skor tipis 1-0.

Persela menghadapi PSIS di Stadion Surajaya, Kabupaten Lamongan pada Jumat (18/10/2019).

Gol semata wayang dalam laga ini dilesatkan oleh pemain PSIS, Hari Nur Yulianto, pada menit ke-90+5.

Kedua tim tampak bermain berhati-hati pada 10 menit pertama pertandingan ini.

Beberapa kali kedua tim mencoba menyerang pertahanan lawan namun selalu gagal.

Selama 30 menit pertandingan, kedua tim hanya mencoba sesekali untuk menyerang lawannya.

Baca Juga: PSSI Evaluasi Kinerja Simon McMenemy, Ratu Tisha: Kita Tunggu Saja

Baca Juga: 3 Dilema Solskjaer soal Pilihan Starter Man United Kontra Liverpool

Kedua kesebelasan tampak lebih memainkan penguasaan bola dan berhati-hati agar tak kebobolan terlebih dahulu.

Persela terpaksa menggunakan kesempatan mengganti pemainnya lebih cepat setelah Sugeng Efendi mengalami cedera.

Perannya di lini tengah Laskar Joko Tingkir digantikan oleh Malik Risaldi.

Pada menit ke-44 wasit Oki Dwi Putra menghentikan sejenak pertandingan untuk mengenang kepergian mantan kapten Persela, Choirul Huda.

Baca Juga: Susy Susanti Sudah Prediksi Medali Emas Kejuaraan Dunia Junior 2019

Almarhum Choirul Huda, kiper Persela Lamongan yang wafat pada laga melawan Semen Padang, Minggu (15/10/2017).
Twitter Persela
Almarhum Choirul Huda, kiper Persela Lamongan yang wafat pada laga melawan Semen Padang, Minggu (15/10/2017).

Baca Juga: Legenda Manchester City: Jakarta Luar Biasa

Pasca satu menit mengheningkan cipta tersebut, laga dilanjutkan kembali dan tuan rumah langsung tampil menekan.

Akan tetapi hingga dua menit tambahan waktu berakhir, skor kacamata tetap bertahan.

Pada babak kedua, kedua kesebelasan masih menampilkan pola permainan yang sama seperti babak pertama.

Persela lagi-lagi harus mengganti pemainnya akibat cedera di awal babak kedua.

Sang Kapten, Eky Taufik, harus ditandu keluar lapangan dan digantikan oleh Samsul Arifin pada menit ke-49.

Baca Juga: Madura United Lakukan Pergantian Kiper Jelang Hadapi Semen Padang

Pada menit ke-52, giliran sang tamu PSIS yang memasukkan Andreas Crismanto untuk menggantikan tenaga Claudir Marini.

Hingga 15 menit babak kedua berjalan, kedua tim masih belum bisa menjebol gawang lawannya.

Pada menit ke-70, lini pertahanan Persela tampak sedikit kewalahan mengawal para pemain PSIS setelah hilangnya Eky Taufik di awal babak kedua.

Hingga 10 menit terakhir pertandingan, belum ada skor tercipta akibat gemilangnya performa kiper kedua tim, Jandia Eka Putra di PSIS dan Dwi Kuswanto dari Persela.

PSIS sebetulnya tampil lebih mendominasi di akhir babak kedua, namun buruknya finishing menjadi faktor penghambat Laskar Mahesa Jenar untuk menjebol gawang Persela.

Baca Juga: Pelatih Barcelona Menolak El Clasico Dipindah ke Markas Real Madrid

Gol akhirnya datang bagi PSIS di penghujung laga, adalah Hari Nur Yulianto yang menjadi sosok antagonis bagi Persela.

Melalui serangan balik cepat, Bruno Silva yang mendapatkan bola langsung dari Jandia Eka Putra, memberikan bola kepada Hari Nur Yulianto.

Hari Nur Yulianto yang tak terkawal berhasil melesatkan bola untuk mengunci kemenangan bagi Laskar Mahesa Jenar pada menit ke-90+5.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

#HariNurYulianto 93'

A post shared by Libero_idn (Live Updates) (@libero_idn) on

 Baca Juga: Kata Sekjen PSSI soal Kabar Kembalinya Luis Milla ke Timnas Indonesia

Susunan Pemain:

Persela Lamongan (4-5-1): 33-Dwi Kuswanto; 2-M.Zaenuri, 30-Eky Taufik (3-Samsul Arifin 49'), 28-Arif Satria, 14-Birrul Walidain; 13-Lucky Wahyu (23-Izmy Hatuwe 77'), 27-Sugeng Efendi (77-Malik Risaldi 38'), 8-Kei Hirose, 26-Rafinha, 99-Delfin Rumbino; 10-Alex dos Santos.

Pelatih: Nilmaizar

PSIS Semarang (4-3-3): 30-Jandia Eka; 27-Safrudin Tahar, 15-Frendi Saputra, 17-Rio Saputro, 4-Wallace Costa; 29-Septian David (44-Eka Febri 80'), 14-Jonathan Cantillana, 16-Finky Pasamba; 22-Hari Yulianto, 91-Bruno Silva, 9-Claudir Marini (77-Andreas Crismanto 52').

Pelatih: Bambang Nurdiansyah

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : BolaSport.com, instagram.com/libero_idn
REKOMENDASI HARI INI

Bawa Modal Kemenangan 4-1 atas Man City, Eks Klubnya Ruben Amorim Pede Hajar Arsenal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136