BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Edson Tavares, mengatakan timnya datang ke Makassar dengan perasaan berbeda.
Meskipun demikian, Edson Tavares menegaskan Persija Jakarta sudah sangat siap menghadapi PSM Makassar pada pekan ke-23 Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (20/10/2019).
Tidak jelas apa yang dimaksudkan oleh Edson Tavares dengan suasana berbeda di Persija Jakarta. Mungkin saja ia mengatakan seperti itu karena saat ini Macan Kemayoran sedang berada di zona degradasi.
Baca Juga: Jadwal Timnas Futsal Indonesia di Piala AFF Futsal 2019, Lawan Pertama Malaysia
Persija Jakarta berada di posisi ke-17 pada klasemen sementara Liga 1 2019 dengan mengemas 20 poin. Bambang Pamungkas dkk membutuhkan kemenangan saat melawan PSM Makassar demi keluar dari zona degradasi.
“Kami datang ke sini dengan perasaan berbeda dan fokus yang juga berbeda,” kata Edson Tavares.
Datang ke Makassar, Persija Jakarta bermodalkan hasil buruk pada pekan lalu, dimana mereka kalah 1-2 dari Semen Padang. Sementara PSM Makassar sedang on fire lantaran baru saja membantai Arema FC dengan skor 6-2.
Persija Jakarta juga mengalami krisis pemain jelang menghadapi PSM Makassar. Beberapa pemain pentingnya dipastikan absen karena berbagai macam hal.
“Ada beberapa pemain yang tidak bisa bermain seperti Ismed Sofyan tapi kami akan berusaha memberikan yang terbaik untuk laga besok,” ucap Edson Tavares.
Baca Juga: Persib Bandung Jamu Persija Jakarta di Kandang Persebaya Surabaya?
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar