BOLASPORT.COM - Pembalap tim Formula 2 Jagonya Ayam, Sean Gelael, memberikan tutorial untuk menjajal dunia balap di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (19/10/2019).
Sean Gelael hadir pada acara Pertamax Turbo Ultimate Experience Porsche Series di sela jeda kompetisi Formula 2 2019.
Aspek keselamatan menjadi hal pertama yang disampaikan Sean.
"Jangan pernah lengah dengan hal ini. Selalu utamakan keselamatan," kata Sean, dilansir BolaSport.com dari rilis yang diterima.
Hal lain yang disampaikan putra pengusaha Ricardo Gelael itu adalah menjajal balapan di tempat yang sesuai.
"Kalau memang mau mencoba performa mobil, ya di sirkuit. Bukan kebut-kebutan di jalan raya," tutur dia.
Pembalap berusia 22 tahun tersebut juga tak lupa memberi pelatihan soal cara membalap yang baik dan benar.
Selain itu, Sean juga memberikan demonstrasi mengendarai mobil gokart, serta memberi kesempatan melakukan taxi ride di dalam mobil Porsche.
Baca Juga: Mercedes Bakal Beri Kesempatan yang Sama kepada Hamilton dan Bottas
Sean Gelael tidak sendirian.
Dua pemain Indonesian Basketball League (IBL), Katon Aji (Pelita Jaya) dan Rizal Falconi (Satria Muda Pertamina), juga ikut mendapat kesempatan membalap mengitari Sirkuit Sentul selama tiga lap.
Baca Juga: Pembalap Astra Honda Naik Podium Asia Talent Cup di Sirkuit Motegi
Saat ini, Sean Gelael masih berada dalam jeda kompetisi hingga akhir November 2019.
Dia akan kembali turun pada balapan seri terakhir Formula 2 alias F2 di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi, pada 30 November-1 Desember 2019.
Hingga memasuki jeda kompetisi, Sean Gelael masih tertahan di peringkat ke-16 klasemen sementara pembalap dengan raihan 15 poin.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Jagonya Ayam KFC Indonesia |
Komentar