BOLASPORT.COM - PSM Makassar akan kembali jumpa Persija Jakarta untuk yang keempat kalinya pada tahun ini pada lanjutan Liga 1 2019.
PSM Makassar dijadwalkan menjamu Persija Jakarta pada pekan ke-23 Liga 1 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (20/10/2019), pukul 18.30 WIB.
Sebelumnya timnya sudah bertemu tiga kali pada ajang final Piala Indonesia 2018 dan Liga 1 2019 dengan hasil Persija sekali menang, PSM sekali menang, dan sisanya berakhir imbang.
Persija menang 1-0 pada kesempatan pertama pada final leg pertama Piala Indonesia di Jakarta, PSM membalas dengan kemenangan 2-0 pada final leg kedua di Makassar.
Saat kembali berjumpa pada ajang Liga 1 musim ini, kedua tim hanya bermain imbang 0-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (28/8/2019).
Karena sudah tiga kali bertemu, pelatih PSM, Darije Kalezic menyebut bahwa masing-masing tim sama-sama sudah saling mengetahui kekuatan lawan.
"Sebelum bicara soal Persija saya harus kembali ke pertandingan sebelumnya. Saat itu kami memiliki perasaan yang bagus sebelum pertandingan," kata Darije Kalezic, Sabtu (19/10/2019).
Baca Juga: Persija Jakarta Datang ke Makassar dengan Perasaan Berbeda
"Saya juga memiliki perasaan yang sama bahwa pemain ingin melanjutkan hal ini di pertandingan-pertandingan ke depan," ujarnya menambahkan.
"Saya tahu bahwa Persija berada di posisi klasemen yang cukup rendah, dan ini tidak mencerminkan kualitas individual yang ada dalam tim mereka," katanya lagi.
Pelatih berdarah Bosnia-Belanda itu menegaskan bahwa timnya masih punya tekad yang sama untuk melawan Persija tanpa peduli dengan kondisi sang lawan.
Baca Juga: Kepada Media Belanda Nick Kuipers Ungkap Kekaguman terhadap Suporter Persib
Saat ini Macan Kemayoran sedang terpuruk di zona degradasi dengan hanya meraih 20 poin dari 20 kali bertanding.
Darije Kalezic tak ragu untuk menargetkan tiga poin bagi PSM saat menjamu Persija.
"Kami cukup tahu Persija karena sudah bermain lawan mereka tiga kali musim ini. Mereka juga tahu kami dan harus fokus bermain di level yang seharusnya," tuturnya.
"Kalau kami bermain pada level yang selama ini sudah dilakukan, saya kira kami akan keluar sebagai pemenang," ucapnya lagi.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar