BOLASPORT.COM - Dua tim juara bertahan Kejuaraan Livoli Divisi Utama, tim putra Bhayangkara Samator dan tim putri Bank Jatim, sama-sama melangkah ke babak final kompetisi tersebut, Sabtu (19/10/2019).
Samator menang atas TNI AU dengan skor 3-0 (25-18, 25-17, 25-11).
Mereka akan menghadapi laga final melawan pemenang partai semifinal antara Berlian Bank Jateng dan Sukun-DPUPR Grobogan yang masih berlangsung.
Pelatih Bhayangkara Samator, Ibarsjah Danu Tjahyanto, mengatakan bahwa dia sudah menginstruksikan Rendy Tamamilang dkk untuk bermain menekan.
"Dari servis kita sudah menyerang dengan jump-serve. Ternyata strategi itu berhasil," kata Ibarsjah, dikutip BolaSport.com dari PBVSI.
Di kubu tim putri, Bank Jatim lolos ke partai puncak setelah menang 3-0 (25-18, 25-17, 25-11) atas Kharisma Bandung.
Bank Jatim akan bertemu PGN Popsivo Polwan, Minggu (20/10) menyusul kemenangan atas TNI AL 3-0 (26-24, 25-23, 25-21).
Baca Juga: Tim Kharisma Bandung Rebut Satu Tiket ke Babak Semifinal Livoli 2019
Asisten pelatih putri Bank Jatim, Labib, menyebut timnya sudah memprediksi mereka akan menang.
"Kami memang unggul materi pemain dan menang pengalaman," ujar Labib.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | PBVSI |
Komentar