Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Comeback Leicester hingga Kontroversi Spurs
"Saya ingin bermain lebih banyak dari 15-30 menit per pertandingan. Saya ingin bermain lebih reguler," katanya seperti dikutip Bolasport.com dari Football Italia.
"Saya percaya pada kemampuan diri, tetapi itu tergantung pada jumlah pertandingan dan menit bermain. Jika saya tidak mendapatkan menit bermain yang cukup, semuanya menjadi sulit."
Pada jeda internasional, Milik menjadi salah satu pahlawan Polandia dengan mencetak gol dalam laga melawan Masedonia Utara (13/10/2019).
Polandia menang 2-0 dan memastikan diri lolos ke putaran final Euro 2020.
Keputusan Ancelotti memainkan Milik sebagai starter tampaknya juga berangkat dari penampilan bagus sang striker di Kualifikasi Euro 2020.
Milik tidak mengecewakan dan memberikan bukti bahwa dirinya memang pantas mendapatkan menit bermain yang lebih banyak.
Milik memborong gol-gol kemenangan 2-0 Napoli atas Verona.
Gol pertama Napoli, yang juga menjadi gol pertama Milik di Liga Italia musim ini, terjadi pada menit ke-37.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | football italia |
Komentar