BOLASPORT.COM - Asnawi Mangkualam Bahar dan Firza Andika dipastikan bisa tampil membela PSM Makassar saat laga menjamu Persija Jakarta pekan ke-23 Liga 1 2019.
PSM Makassar akan menjamu Persija Jakarta di Stadion Andi Mattalatta, Kota Makassar, Minggu (20/10/2019).
Menghadapi Persija Jakarta, sejumlah pemain andalan PSM Makassar harus absen karena berbagai alasan yang tentunya dapat mempengaruhi kekuatan Juku Eja.
Ada enam pemain PSM Makassar yang absen membela Juku Eja saat laga melawan Persija Jakarta dan berlangsung malam ini.
Empat dari enam pemain PSM Makassar itu adalah Guy Junior, Bayu Gatra, Abdul Rahman, dan Hary Prasetyo yang cedera.
Baca Juga: PSM Vs Persija - Fachruddin Tegaskan Macan Kemayoran Siap Amankan Poin
Dua pemain PSM Makassar lainnya adalah Marc Klok dan Hasim Kipuw, yang terkena akumulasi kartu kuning dan larangan bermain pascakartu merah.
Meski banyak pemain absen, PSM Makassar masih menerima kabar baik tentang Firza Andika dan Asnawi Mangkualam.
Firza yang tampil sebagai bek kiri dan Asnawi sebagai bek kanan tersebut bisa bermain membela PSM Makassar saat melawan Persija Jakarta.
Dilansir BolaSport.com dari laman Tribun Timur, Minggu (20/10/2019), pelatih PSM, Darije Kalezic merasa lega karena Asnawi dan Firza sudah pulang dari membela timnas U-23 Indonesia.
Menurut Darije Kalezic, kehadiran Asnawi Mangkualam dan Firza Andika akan sangat membantu PSM Makassar dalam upaya meraih poin maksimal atas Persija Jakarta.
Baca Juga: Darije Kalezic Ingin PSM Teruskan Catatan Positif Kontra Persija
"Kehadiran Asnawi dan Firza sangat membantu," kata Darije Kalezic.
PSM Makassar baru saja tampil luar biasa saat menjamu Arema FC di Stadion Andi Mattalatta, Kota Makassar, Rabu (16/10/2019).
Skuad Juku Eja berhasil menang telak 6-2 atas Arema FC sekaligus membalas kekalahan mereka 0-2 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Rabu (2/10/2019).
Kemenangan tersebut membawa PSM Makassar menempati peringkat kesembilan klasemen sementara Liga 1 2019 dengan 30 poin.
Hasil berbeda diraih Persija Jakarta yang pada laga sebelumnya dikalahkan 1-2 oleh Semen Padang.
Peringkat Macan Kemayoran pun turun ke posisi 16 dengan raihan 20 poin.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | TribunTimur.com |
Komentar