BOLASPORT.COM - Persib Bandung akan menghadapi Bhayangkara FC pada pekan ke-24 Liga 1 2019 di Stadion PTIK, Jakarta, Rabu (23/10/2019).
Persib Bandung langsung fokus menghadapi Bhayangkara FC.
Untuk menghadapi Bhayangkara FC, Persib Bandung tidak menggelar latihan di Bandung melainkan di Bali.
Setelah melawan Persebaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jumat (18/10/2019), skuat Robert Rene Alberts tetap tinggal di Bali. Di mana pada laga itu Persib menang 4-1.
Hal itu dilakukan oleh Robert Rene Alberts karena tidak ingin melihat para pemainnya merasa keletihan setelah laga berat melawan Persebaya Surabaya.
Baca Juga: Bhayangkara FC Vs Persib Bandung, Robert Rene Alberts: Laga Krusial
Dilansir BolaSport.com dari laman Kompas, Senin (21/10/2019) pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts mengatakan tidak ada waktu bagi timnya bersantai dan berlama-lama menikmati kemenangan atas Persebaya Surabaya.
Baca Juga: Pelatih Persib Bandung Minta Suporter Indonesia Tiru Bobotoh dan Bonek
Persib Bandung hanya memiliki waktu efektif selama tiga sampai empat hari untuk melakukan persiapan menghadapi Bhayangkara FC.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | kompas.com |
Komentar