BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri, Yulfira Barkah/Agatha Imanuela, berhasil lolos dari babak kualifikasi Indonesia International Challenge 2019.
Yulfira Barkah/Agatha Imanuela memastikan jatah tampil pada babak utama Indonesia International Challenge 2019 setelah lolos dari babak kualifikasi.
Kepastian tersebut didapat Yulfira Barkah/Agatha Imanuela setelah mengalahkan Maria Devanya Kelmanutu/Mayang Permata Sari.
Dalam babak kualifikasi Indonesia International Challenge 2019 di GOR Bulu Tangkis Stadium Djarum, Magelang, Selasa (22/10/2019), Yulfira/Agatha menang 21-8, 21-13.
Yulfira/Agatha sangat mendominasi jalannya permainan dari awal hingga akhir pertandingan yang berlangsung selama 32 menit itu.
"Hari ini mainnya sudah enak," kata Agatha selepas pertandingan, seperti dilansir BolaSport.com dari BadmintonIndonesia.org.
"Di pertandingan tadi kami sambil adaptasi juga dengan kondisi angin di lapangan dan penyesuaian dengan shuttlecock."
"Sampai saat ini masih aman, belum ada kendala serius," ucap pebulu tangkis berusia 19 tahun itu menambahkan.
Baca Juga: Hasil French Open 2019 - Hafiz/Gloria ke Babak Kedua Usai Tumbangkan Wakil Jepang
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | badmintonindonesia.org |
Komentar