BOLASPORT.COM - Sebuah gestur dari Cristiano Ronaldo diduga menunjukkan bahwa ia meminta hakim garis untuk menganulir gol Paulo Dybala saat Juventus menang 2-1 atas Lokomotiv Moskva dalam laga Grup D Liga Champions di Juventus Stadium, Selasa (22/10/2019) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Dalam laga tersebut, Juventus terlebih dulu tertinggal melalui Alkesei Miranchuk pada menit ke-30.
Bermula dari tendangan kaki kiri Joao Mario dari dalam kotak penalti yang ditepis kiper Wojciech Szczesny, Aleksei Miranchuk kemudian menyambar bola muntah via sepakan voli kaki kiri.
Kebangkitan La Vecchia Signora terjadi di babak kedua.
Aktor kemenangan Juventus tak lain dan tak bukan adalah Paulo Dybala yang mencetak dua gol dalam tempo 3 menit, yaitu pada menit ke-77 dan 79'.
Baca Juga: VIDEO - Keterlaluan, Eden Hazard Gagal Jebol Gawang Kosong
Menerima operan Juan Cuadrado, Paulo Dybala meluncurkan tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti untuk menyamakan kedudukan.
Sedangkan pada menit ke-79, Dybala memanfaatkan bola liar dari tendangan kaki kiri Alex Sandro.
Berkat kemenangan ini, Juventus berada di posisi kedua klasemen Grup D dengan 7 poin.
Namun demikian, sejumlah fans melihat adanya gestur kecil yang dilakukan Cristiano Ronaldo dalam laga ini sehingga memancing kegaduhan.
Gestur yang dimaksud adalah gestur tangan Cristiano Ronaldo saat gol kemenangan Juventus dicetak oleh Dybala.
Baca Juga: VIDEO - Hazard Tak Egois, Real Madrid Menang Perdana di Liga Champions
Fans Juventus di Twitter menduga Cristiano Ronaldo menganggap offside gol kemenangan Paulo Dybala.
Pasalnya, saat Dybala mencetak gol pada menit ke-79 dan melakukan selebrasi, Cristiano Ronaldo justru mengangkat tangan dan menghadap hakim garis.
Fans menunjuk sikap Cristiano tersebut berarti ia meminta gol Dybala dianulir karena telah dalam posisi offside.
Berikut cuplikan gestur Cristiano yang diduga ingin menganulir gol Dybala.
Dybala second goal. #UCL pic.twitter.com/3He0bV0hCe
— GIDIONIBLOG (@gidioniblog) October 22, 2019
Sifat Cristiano Ronaldo pun menjadi bahan diskusi warganet terutama di twitter yang menganggap jika megabintang asal Portugal itu sangat arogan hingga ia tidak senang bila Dybala yang mencetak gol kemenangan Juventus.
Ia juga tak terlihat semangat saat merayakan gol Dybala.
Ronaldo the selfish gangster<br
Man is raising hand for offside against his teammate.
#JUVLMO #UCL pic.twitter.com/d27LUQXhM8
— Osas (@NuclearBobo) October 22, 2019
— Jamal (@Michael__velli) October 22, 2019
Ronaldo is rasing his hand for offside just because dybala scored lmao#Juventus #Dybala #Ronaldo #Cristiano #CristianoRonaldo #UEFA #uefachampionsleague pic.twitter.com/nShWdL2tyb
— MessiTheBest (@Messination99) October 22, 2019
Baca Juga: Pagar Stadion Andi Matalatta Dibuka Persiapan Laga Berangsur Normal
Padahal sehari sebelum laga melawan Lokomotiv Moskva tersebut, Ronaldo sempat mengutarakan rasa senang bermain bersama DYBALA.
"Saya senang bermain bersama rekan setim karena mereka sangat kuat, seperti Dybala yang mampu mencetak gol meski sering dipertanyakan kemampuannya," ujar Ronaldo seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia.
"Hal yang sama juga terjadi kepada Higuain tetapi semuanya kini tidak bermasalah dan yang paling penting, kami selalu siap untuk setiap laga," kata Ronaldo menambahkan.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar