BOLASPORT.COM - Gelandang Atletico Madrid, Saul Niguez dikabarkan kembali menjadi incaran utama Barcelona pada bursa transfer musim panas mendatang.
Barcelona mencoba kembali untuk mendatangkan gelandang andalan Atletico Madrid, Saul Niguez.
Barcelona pernah mencoba memboyong Saul pada 2016 lalu, namun harga yang diminta Atletico sebesar 45 juta euro (sekitar 700 miliar rupiah) dirasa terlalu tinggi.
Barca menarik minatnya untuk membeli gelandang yang saat itu masih berusia 21 tahun itu.
Baca Juga: Selain Mario Mandzukic, Man United Berencana Datangkan 3 Striker Ini
Namun keraguan Barcelona kala itu bisa merugikan mereka saat ini.
Kini, Saul terikat kontrak sampai 2026 di Atletico dan diperkirakan memiliki klausul pembelian sebesar 150 juta euro (sekitar 2,3 triliun rupiah).
Saul merupakan produk akademi Atletico yang berhasil menembus skuat utama arahan Diego Simeone.
Baca Juga: Juergen Klopp Khawatir dengan Rekor Buruk Partai Tandang Liverpool
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Calcio Mercato |
Komentar