BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia kembali mengalami penurunan dalan ranking FIFA edisi Oktober 2019.
Ranking FIFA bulan Oktober 2019 telah dirilis pada hari Kamis (24/10/2019).
Indonesia kembali mengalami penurunan dari bulan sebelumnya pada edisi Oktober 2019 ini.
Indonesia kini menduduki peringkat ke-171 dalam ranking terbaru itu.
Hal ini tidak terlepas dari dua kekalahan yang dialami oleh timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Masing-masing kekalahan itu didapat dari Uni Emirat Arab dan Vietnam.
Baca Juga: Jadwal Semifinal Piala AFF Futsal 2019, Timnas Indonesia Lawan Siapa?
Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Uni Emirat Arab dengan skor yang telak 0-5.
Sementara saat menjamu Vietnam di Pulau Bali, skuat asuhan Simon McMenemy harus ditekuk dengan skor 1-3.
Akibat dua kekalahan tersebut, poin Indonesia terpangkas 12 angka menjadi 975.
Posisi ini turun empat peringkat dari bulan September 2019.
Pada bulan September, Indonesia menempati peringkat 167 setelah turun tujuh peringkat dari edisi Juli 2019.
Baca Juga: Selamat Datang ke Indonesia, Piala Dunia U-20!
Posisi itu membuat Indonesia berada satu setrip di atas Kamboja yang berada di peringkat 172.
Andai posisi ini tak diperbaiki, hal tersebut akan sangat merugikan Indonesia di kompetisi internasional.
Sementara itu dua negara rival Indonesia seperti Vietnam dan Thailand terus melanjutkan tren positifnya.
Vietnam yang sukses mengalahkan Indonesia dan Malaysia naik dua peringkat ke posisi 97 dengan torehan 1245 poin.
Baca Juga: Cara Menpora Zainudin Amali Ingin Perbaiki Sepak Bola Indonesia
Sedangkan Thailand yang sukses mengalahkan UEA langsung naik 5 peringkat menjadi posisi 109.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | fifa.com |
Komentar