Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Lengkap Liga Europa - Comeback Arsenal Sampai Kemenangan Tandang Perdana Man United

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 25 Oktober 2019 | 05:45 WIB
  Ilustrasi berita Liga Europa
BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita Liga Europa

BOLASPORT.COM - Matchday ketiga Liga Europa musim 2019-2020 yang berlangsung pada Kamis (24/10/2019) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB menyajikan banyak pertandingan seru.

Di Grup A, Sevilla masih terlalu tangguh bagi tamunya, F91 Dudelange.

Bermain di kandang sendiri, Stadion Ramon Sanchez-Pizjuan, Sevilla sukses melumat F91 Dudelange dengan skor telak 3-0.

Tiga gol kemenangan Sevilla dicetak oleh Franco Vazquez pada menit ke-48 usai meneruskan umpan terobosan Oliver Torres.

Baca Juga: Hasil Liga Europa - Dua Gol Tendangan Bebas Pemain 1,3 Triliun Warnai Comeback Arsenal

Franco Vazquez kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-75 setelah mencetak gol keduanya untuk Sevilla.

Gol kemenangan Sevilla ditutup oleh Munir El Haddadi pada menit ke-78 setelah menerima sodoran umpan pendek dari Sergio Escudero.

Kemenangan ini membawa pasukan Julen Lopetegui kokoh di puncak klasemen Grup A dengan koleksi 9 poin.

Beralih ke grup F, Arsenal secara dramatis mampu memenangi pertandingan atas Vitoria Guimaraes dengan skor tipis 3-2 di Emirates Stadium.

Baca Juga: Sempat Samakan Kedudukan, Arsenal Harus Kembali Tertinggal di Babak I

Arsenal sempat tertinggal dua kali dari Vitoria Guimaraes yang mampu mencetak gol lebih dahulu melalui Marcus Edwards pada menit ke-8.

The Gunners baru bisa menyamakan kedudukan lewat tandukan Gabriel Martinelli pada menit ke-32 usai meneruskan umpan silang Kieran Tierney.

Lagi-lagi Arsenal tertinggal kembali setelah pemain Vitoria, Bruno Duarte, mencetak gol pada menit ke-36 usai menyambar bola sepakan Davidson yang mengenai mistar gawang.

Strategi pelatih Arsenal, Unai Emery, memasukkan Nicolas Pepe pada menit ke-75 untuk menggantikan Alexandre Lacazette berbuah jitu.

Baca Juga: Hasil Liga Europa - Menang Tandang Pertama Sejak Maret 2019, Man United ke Puncak

Nicolas Pepe menjadi bintang kemenangan The Gunners lewat dua gol tendangan bebasnya pada menit ke-80 dan 90+2.

Wakil Inggris lainnya, Manchester United, mampu menang tipis 1-0 atas FK Partizan lewat gol penalti Anthony Martial pada menit ke-43.

Hasil di kandang Partizan menjadi kemenangan tandang perdana Manchester United yang terakhir terjadi pada Maret 2019 lalu.

Tim Setan Merah masih kokoh di puncak klasemen Grup L dengan 7 poin.

Baca Juga: Juventus Dapat Bonus Rp389 Miliar Karena Bermain Bagus, Dari Mana?

Sementara itu, nasib berbeda dialami dua wakil Italia, yakni Lazio dan AS Roma.

Lazio, yang berada di Grup E, harus takluk di tangan tuan rumah Celtic dengan skor 1-2.

Lazio sempat unggul terlebih dahulu lewat gol Manuel Lazzari pada menit ke-40.

Celtic mampu membalikkan keadaan pada babak kedua lewat dua gol yang dicetak oleh Ryan Christie dan Christopher Jullien.

Baca Juga: Antonio Conte Berencana Mendatangkan Dua Gelandang Mantan Anak Asuhnya

Sedangkan rival sekota Lazio, AS Roma, hanya mampu bermain imbang dengan tamunya, Borussia Moenchengladbach, dengan skor 1-1.

Nicolo Zaniolo mampu membuka keunggulan Roma pada menit ke-32 sebelum akhirnya mampu disamakan oleh Lars Stindel lewat sepakan penalti pada injury time.

Berikut hasil lengkap Liga Europa matchday ketiga, Kamis (24/10/2019):

Grup A

  • Qarabag 2-2 APOEL Nicosia (Dani Quintana 13', Aillton 58'; Maksim Medvedev 29'-bd, Linus Hallenius 45')
  • Sevilla 3-0 F91 Dudelange (Franco Vazquez 48', 75', Munir El Haddadi 78';-)

Grup B

  • Dynamo Kyiv 1-1 FC Copenhagen (Artem Shabanov 53'; Pieros Sotiriou 2')
  • Malmoe FF 2-1 Lugano (Jo Inge Berget 13'-pen, Guillermo Molins 32'; Alexander Gerndt 50')

Grup C

  • Getafe 0-1 FC Basel (-; Fabian Frei 18')
  • Trabzonspor 0-2 FC Krasnodar (-; Marcus Berg 49', Tonny Vilhena 90')

Grup D

  • PSV Eindhoven 0-0 LASK
  • Sporting CP 1-0 Rosenborg (Yannick Bolasie 70';-)

Grup E

  • Celtic 2-1 Lazio (Ryan Christie 67', Christopher Jullien 89'; Manuel Lazzari 40')
  • Rennes 0-1 CFR Cluj (-; Ciprian Ioan Deac 9')

Grup F

  • Arsenal 3-2 Vitoria Guimaraes (Gabriel Martinelli 32', Nicolas Pepe 80', 90'+2; Marcus Edewards 8', Bruno Duarte 36')
  • Eintracht Frankfurt 2 - 1 Standard Liege (David Abraham 28', Martin Hinteregger 73'; Selim Amallah 82')

Grup G

  • FC Porto 1-1 Rangers (Luis Diaz 36'; Alfredo Morelos 44')
  • Youngs Boys 2-0 Feyenoord ( Roger Assale 14'-pen, Jean Pierre Nsame 28'-pen; -)

Grup H

  • CSKA Moskow 0-1 Ferencvaros (-; Roland Varga 86')
  • Ludogorets Razgrad 0 - 1 RCD Espanyol (-; Victor Campuzano)

Grup I

  • Gent 2-2 Wolfsburg (Roman Yaremchuk 41', 90'; Wout Weghorst 3', Joao Victor 24')
  • Saint-Etienne 1 - 1 Oleksandriya (Gabriel Silva 8' ; Gabriel Silva 14'-bd)

Grup J

  • Istanbul Basaksehir 1 - 0 Wolfsberger AC (Irfan Kahveci 78' ; -)
  • AS Roma 1-1 Borussia Moenchenggladbach (Nicolo Zaniolo 35' ; Lars Stindl 90'-pen)

Grup K

  • Besiktas 1 - 2 SC Braga (Mehmet Umut Nayir 71' ; Ricardo Horta 38', Wilson Eduardo 80')
  • Slovan Bratislava 1 - 2 Wolverhampton Wanderers (Anraz Sporar; Romain Saiss 58', Raul Jimenez 64')

Grup L

  • AZ Alkmaar 6 - 0 FC Astana (Teun Koopmeiners 39', 83', Myron Boadu 43', Calvin Stengs 77', Yukinari Sugawara 85', Oussama Idrissi 90'+2)
  • Partizan Beograd 0-1 Manchester United (Anthony Martial 43'-pen)
 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Pada tahun 2019 ini, Neymar lebih sering mengalami cedera daripada berlaga. . #neymar #psg

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Jumpa Brest di Liga Champions, Barcelona Haram Ulangi Kesalahan saat Lawan Celta Vigo

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136