BOLASPORT.COM - Awan kelabu datang dari Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria. Sang Ayah, Tubagus Adhe Hidayat berpulang ke Tuhan Yang Maha Esa, Kamis (24/10/2019).
Berdasarkan informasi yang diterima BolaSport.com, ayah Ratu Tisha meninggal dunia di RS Premier Bintaro, Jakarta, Kamis (24/10/2019) pukul 21.25 WIB.
Sang ayah yang berpulang dalam usia 67 tahun, memiliki riwayat penyakit stroke. Delapan bulan lalu, Tubagus Adhe Hidayat sudah dirawat di RS Polri Petamburan akibat penyakit tersebut.
Jenazah akan disemayamkan di rumah duka, Perumahan Sarua Indah, Jl. Merpati II no.83, Sawah Baru Ciputat, Tamgerang Selatan.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Myanmar, Selangkah ke Final Piala AFF Futsal 2019
Rencananya, pemakaman akan dilaksanakan di TPU Tanah Kusir pada Jumat (25/10/2019) usai Shalat Jumat.
Kabar duka meninggalnya sang Ayah datang di hari yang sama saat Ratu Tisha mewakili PSSI untuk proses akhir bidding tuan rumah Piala Dunia U-20 2021 dalam general meeting FIFA di Shanghai, China, Kamis (24/10/2019). Di mana Indonesia dipastikan terpilih menjadi tuan rumah.
Dikutip dari Kompas.com dalam wawancara delapan bulan lalu, Tubagus Adhe diakui Tisha menjadi sosok yang menguatkan saat menjalani pekerjaan yang penuh tekanan, di mana ia menjabat sebagai Sekjen PSSI.
”Kebetulan sekarang ada di sini, Beliau itu adalah ayah saya,” kata Ratu Tisha, Selasa (12/2/2019).
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar